Sukses


Lorenzo: Kans Jadi Juara Dunia Kembali Cerah

Bola.com, Aragon - Pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo, mengatakan harapannya menjadi juara dunia MotoGP musim ini bakal melayang jika kalah dari Valentino Rossi pada balapan di Aragon, Minggu (27/9/2015). Beruntung, skenario itu tak terjadi. Lorenzo justru mampu menjadi kampiun. Kans Lorenzo merebut gelar juara dunia pun kembali cerah.

Lorenzo mendominasi balapan di MotoGP Aragon, memimpin sejak start hingga finis. Di sisi lain, Rossi hanya mampu finis ketiga, di belakang pebalap Honda, Dani Pedrosa.

Lorenzo berhasil memetik poin maksimal 25, sehingga memangkas gap poin dengan Rossi menjadi 14 angka. Sebelum balapan malam ini, Rossi unggul 23 poin di puncak klasemen.

Dengan empat balapan tersisa, kans Lorenzo melampaui koleksi poin Rossi masih terbuka lebar. Lorenzo sepertinya harus berterima kasih kepada kompatriotnya, Pedrosa, yang berhasil mencegah Rossi mengklaim posisi kedua. Kedua pebalap bersaing sangat sengit di enam lap terakhir. The Doctor sempat beberapa kali menyalip Pedrosa, namun harus kembali melorot ke urutan ketiga.

“Balapan ini sangat penting dan saya sudah memikirkannya sejak Kamis. Jika saya kehilangan lebih banyak poin di balapan ini, hampir mustahil saya bisa memenangi titel juara dunia,” kata Lorenzo, seperti dilansir Crash.

“Saya tidak bisa bersantai. Saya harus fokus dan melaju dengan tepat demi menjaga irama balapan. Jadi ini memang balapan yang sangat penting dan emosional karena dalam dua race terakhir saya melakukan beberapa kesalahan dan juga nasib buruk terkait cuaca. Dengan kemenangan ini, saya bisa sedikit melupakan dua balapan itu dan menatap ke depan,” imbuhnya.

Baca Juga: 

Marquez Start Terdepan, Lorenzo Kedua, Rossi Keenam

Kevin Schwantz: MotoGP dan F1 Sekarang Membosankan!

Lorenzo Berjaya di MotoGP Aragon, Rossi Finis Ketiga

 

Video Populer

Foto Populer