Sukses


Valentino Rossi: Casey Stoner Ingin Kembali Balapan

Bola.com, Sepang - Valentino Rossi adalah salah satu rival terberat dari Casey Stoner semasa ia aktif tampil di balapan MotoGP. Usai tes resmi pramusim MotoGP di sirkuit Sepang 1-3 Februari, tak hanya Rossi yang mengomentari penampilan Stoner sebagai pebalap penguji tim Ducati. Berikut komentar soal juara dunia 2007 dan 2011 yang dilontarkan oleh sejumlah pihak seperti dikutip dari berbagai sumber:

 Baca Juga

    Valentino Rossi (Movistar Yamaha): Pertama-tama, sangat bagus melihat hasil lap times di layar. Lorenzo, Rossi, Marquez, Stoner, Pedrosa. Hal ini sangat bagus buat sebuah kejuaraan. Level yang sangat tinggi. Stoner sangat cepat dan dia memiliki potensi lebih. Saya rasa dia punya keinginan untuk kembali berlomba, namun saya tak tahu apakah hal itu bisa terjadi atau tidak.

    Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha): Stoner menjadi yang tercepat dari Ducati. Bukan hal yang buruk buat dia. Trek di Sepang adalah salah satu yang jadi favorit Stoner. Iannone tidak lamban, ia bahkan menjadi salah satu yang tercepat. Sementara Dovizioso punya pengalaman dan Sepang menjadi salah satu trek favoritnya. Semua hal ini membuktikan Stoner tidak kehilangan talenta dan kecepatan.

    Cal Crutchlow (LCR Honda): Stoner adalah Stoner. Dia adalah rider yang luar biasa dan menjadi salah satu yang tercepat dalam satu dekade terakhir. Dia memperlihatkan kecepatannya masih ada dan tak pernah hilang. Bayangkan kalau ia menjalani tiga atau empat tes lagi. Dia bisa menjadi salah satu penantang untuk perebutan gelar. Bagaimanapun, senang melihat Stoner kembali ke trek.

    Gigi Dall’Igna (Manajer Ducati): Sangat mudah berkerja dengan Stoner. Ia memberikan feedback yang banyak berguna sejak hari pertama tes. Kami tidak mengontraknya untuk balapan, tapi jika seorang juara seperti Stoner menyatakan ingin kembali balapan, Anda tentu tak akan menolaknya.

    Sejauh ini Casey Stoner masih tetap membantah bahwa ia akan kembali tampil sebagai salah satu kontestan MotoGP. Namun bisa dibayangkan, betapa menariknya jika melihat ia kembali ke trek sebagai pesaing para juara dunia seperti Jorge Lorenzo, Valentino Rossi, dan Marc Marquez dalam memperebutkan gelar MotoGP 2016.

     

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer