Sukses


ARRC: Ungguli Eks Rider MotoGP, Dimas Ekky Posisi Ke-4 di Suzuka

Bola.com, Suzuka - Pebalap Astra Honda Racing Team, Dimas Ekky Pratama, berhasil menduduki posisi keempat pada balapan pertama Asia Road Racing Championship kelas Supersports 600cc seri ketiga di Sirkuit Suzuka, Jepang, Sabtu (4/6/2016).

Pada seri kali ini, ARRC menggunakan sistem heat 1 dan 2. Posisi akhir pebalap kemudian ditentukan dari jumlah total waktu dari dua heat tersebut.

Secara total, Dimas Ekky mencatatkan waktu 20 menit 4,265 detik. Dia terpaut 0,845 detik dari pebalap Jepang Tomoyoshi Koyama yang menyelesaikan balapan pada posisi ketiga.

Balapan ini sendiri dimenangkan pebalap Thailand, Decha Kraisart. Jagoan Yamaha Tailand Racing Team itu menyelesaikan balapan dengan total waktu 20 menit 1,675 detik. Pada posisi kedua ada pebalap Musashi Boon Siew Honda Racing, Yuki Takahasi, yang terpaut 0,328 detik dari Decha.

Baca Juga

Mengawali balapan dari posisi ke-9, Dimas Ekky, sukses menerobos ke barisan depan. Bahkan, pebalap asal Depok, Jawa Barat, itu sukses menyalip ke posisi tiga.

Saat balapan menyisakan 11 lap, bendera merah dikibarkan. Ini akibat motor pebalap Thailand, Anucha Nakcharoensri, terbakar di tengah lintasan. Beruntung tak ada korban jiwa akibat insiden ini.

Meski demikian, capaian Dimas Ekky sudah cukup membanggakan. Dia berada di depan mantan pebalap MotoGP, Anthony West, yang menempati posisi ke-10.

West mencatatkan waktu 20 menit 12,784 detik. Pebalap yang membela tim Kawasaki Racing Team pada MotoGP 2008 itu unggul 0,770 dari pebalap AHRT lainnya, Gerry Salim, yang berada di posisi ke-11.

Video Populer

Foto Populer