Sukses


12 Fakta Menarik MotoGP Assen

Bola.com, Assen - Persaingan duo Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, serta jagoan Honda, Marc Marquez, dalam perebutan titel MotoGP 2016 bakal berlanjut pada akhir pekan ini. Duel tiga kuda pacu itu akan berlangsung di sirkuit bersejarah, Assen.

Assen merupakan satu-satunya trek yang tak pernah absen menggelar seri balap sejak musim pertama kejuaraan dunia balap motor grand prix pada 1949. Sirkuit ini juga pernah mementaskan beberapa balapan seru, termasuk duel Rossi versus Marquez pada musim lalu.

Berikut fakta-fakta menarik yang menyertai MotoGP Assen:

- Tahun ini merupakan GP Assen edisi ke-68.

- Balapan GP Assen sebelumnya selalu digelar pada Sabtu. Pada 2016, untuk pertama kalinya balapan di Assen digelar pada Minggu.

- Trek asli Assen yang digunakan sampai 1954 memiliki panjang 16,54 kilometer. Panjang trek dipangkas menjadi 7,7 km pada 1955. Trek kembali dimodifikasi pada 1984 sehingga panjangnya tinggal 6,1 km. Tata letak sirkuit yang sekarang sudah digunakan sejak 2006 dengan beberapa perubahan minor.

- Balapan kelas 500cc pada GP Assen 1975 menjadi satu-satunya balapan kelas primer di mana dua pebalap pertama yang menyentuh garis finis dianggap finis dengan waktu yang sama. Barry Sheene dan Giacomo Agostini finis secara hampir bersamaan sehingga penjaga waktu yang memakai penghitungan manual tak bisa menentukan siapa yang menang.

- Yamaha merupakan pabrikan tersukses di Assen sejak MotoGP memakai motor empat tak dengan delapan kemenangan. Honda mengoleksi lima kemenangan dan Ducati baru sekali menang pada 2008.

- Kemenangan terakhir Suzuki di Assen terjadi pada balapan kelas 500cc 1993 lewat Kevin Schwantz. Hasil terbaik Suzuki pada era MotoGP di Assen adalah finis kelima melalui John Hopkins pada 2007 dan Chris Vermeulen pada 2009.

- Assen 2001 merupakan balapan MotoGP terakhir di mana sang pemenang bukan Casey Stoner, Valentino Rossi, Dani Pedrosa, Marc Marquez, atau Jorge Lorenzo. Pemenang kala itu adalah Ben Spies.

- Pebalap terakhir yang meraih dua kemenangan secara beruntun pada balapan MotoGP Assen adalah Valentino Rossi pada 2004 dan 2005.

- Pebalap dengan jumlah kemenangan terbanyak di Assen adalah Angel Nieto dengan 15 kemenangan di kelas 125cc dan 50cc, diikuti Giacomo Agostini dengan 14 kemenangan di kelas 500cc dan 350cc.

- Di antara pebalap yang masih aktif, Valentino Rossi merupakan pebalap tersukses di Assen dengan total sembilan kemenangan, tujuh di kelas MotoGP dan masing-masing satu di kelas 250cc dan 125cc.

- Valentino Rossi memenangi MotoGP Assen pada tahun lalu dengan start dari pole position. Itu merupakan kemenangan pertama Rossi dari pole sejak GP San Marino 2009.

- Dua pebalap Honda, Dani Pedrosa dan Marc Marquez, belum pernah start dari pole pada MotoGP Assen.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer