Bola.com, Sachsenring - Komposisi pebalap Tech 3 Yamaha untuk MotoGP 2017 akhirnya lengkap. Tim yang bermarkas di Prancis itu secara resmi mengumumkan telah mengontrak juara dunia Moto2 2015, Johann Zarco, jelang MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Kamis (14/7/2016).
Seperti dilansir Motorsport, Zarco diikat selama setahun dengan opsi perpanjangan pada MotoGP 2018. Rider asal Prancis itu akan berduet dengan sesama jebolan Moto2, Jonas Folger, yang sudah lebih dulu bergabung.
Advertisement
Baca Juga
Zarco dan Folger menggantikan dua pebalap Tech 3 saat ini, Bradley Smith dan Pol Espargaro. Keduanya bakal membela tim pabrikan baru, KTM, pada musim 2017.
"Saya sangat senang bisa naik ke kelas MotoGP dengan Tech 3. Tim ini punya relasi yang panjang dengan Yamaha dan terbukti selalu memiliki motor yang kompetitif setiap tahunnya. Hal itu membuat saya antusias untuk mencapai target pada musim 2017," kata Zarco dikutip dari situs resmi MotoGP.
Zarco sebelumnya sempat melakukan tes motor dengan Suzuki di Jepang pada Juni. Namun, Suzuki lebih memilih Alex Rins ketimbang rider berusia 25 tahun itu.
Zarco menjadi pebalap Moto2 keempat yang promosi ke kelas primer pada musim depan setelah Sam Lowes (Aprilia), Rins, dan Folger.
Di sisi lain, Yamaha Tech 3 akan menurunkan dua pebalap debutan untuk pertama kali sejak musim perdana mereka di MotoGP pada 2001. Kala itu, Tech 3 mengandalkan dua lulusan kelas 250cc, Olivier Jacque (Prancis) dan Shinya Nakano (Jepang).
"Kami belum pernah memiliki pebalap Prancis lain di tim MotoGP sejak Sylvain Guintoli pada 2007. Kebetulan buku sejarah Tech 3 dihiasi banyak kesuksesan pebalap Prancis seperti Jacque, Dominique Sarron, Jean-Philippe Ruggia, dan Guintoli. Saya yakin Johann Zarco bisa mengikuti jejak mereka," ujar Herve Poncharal, Team Principal Tech 3 Yamaha.
Line Up Sementara Pebalap MotoGP 2017
Yamaha
Valentino Rossi
Maverick Vinales
Honda
Marc Marquez
Dani Pedrosa
Ducati
Jorge Lorenzo
Andrea Dovizioso
Suzuki
Andrea Iannone
Alex Rins
Aprilia
Sam Lowes
Aleix Espargaro
KTM
Bradley Smith
Pol Espargaro
Yamaha Tech 3
Jonas Folger
Johann Zarco
LCR Honda
Cal Crutchlow
Marc VDS Honda
Jack Miller
Tito Rabat*
Pramac Ducati
Scott Redding*
Danilo Petrucci*
Avintia Ducati
Hector Barbera*
Belum diumumkan
Aspar Ducati
Belum diumumkan
Belum diumumkan
Keterangan *: Menunggu konfirmasi