Sukses


MotoGP Jerman: Yamaha Jeblok, Valentino Rossi Pesimistis

Bola.com, Sachsenring - Duo Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, mengalami momen sulit pada sesi latihan bebas kedua MotoGP Jerman 2016, di Sirkuit Sachsenring, Jumat (15/7/2016). Rossi pun menilai Yamaha bakal kesulitan sepanjang akhir pekan karena tak menunjukkan potensi menjanjikan sepanjang dua sesi latihan bebas. 

Rossi sebenarnya membukukan waktu tercepat keempat pada latihan bebas pertama (FP1). Namun, pada FP2 performanya terjun bebas. Dia hanya mampu menduduki posisi ke-14. Nasib serupa dialami Lorenzo yang berada dua posisi di belakangnya. Itu melengkapi hari buruk X-Fuera, julukan Lorenzo, yang mengalami crash pada sesi pagi. Beruntung, pria Spanyol tersebut tak mengalami cedera apapun dan bisa tampil pada FP2. 

Sesuai FP2, Rossi menyatakan pesimistis dengan prospek Yamaha pada akhir pekan ini, mengingat tak ada potensi spesial yang ditujukkan motor Yamaha YZR-M1. 

"Ini hari yang sulit karena cuaca sangat buruk dan hal itu membuat kami makin kesulitan. Cuaca buruk juga membahayakan karena opsi yang lebih lunak untuk ban depan sangat berat di temperatur seperti ini," kata Rossi, seperti dilansir Motorsport

"Saya rasa kami bisa sedikit lebih cepat. Tapi potensi kami tak ada yang spesial. Sepertinya hari ini Yamaha kesulitan dengan ban depan," imbuh pengoleksi sembilan gelar juara dunia tersebut. 

Rossi mengaku kesulitan terutama pada sisi kanan trek dan di Tikungan 11 Sirkuit Sachsenring. Kondisi tersebut membuatnya sulit mengeluarkan kemampuan 100 persen. "Kami benar-benar kesulitan di tikungan kanan. Jadi saya tak bisa membuat catatan waktu maksimal dalam kondisi 100 persen," ujar Rossi. 

"Kami berharap semoga besok (Sabtu, 16 Juli) dan terutama Minggu cuacanya lebih baik, temperaturnya juga, dan kami bisa lebih kompetitif," imbuh The Doctor. 

 

Video Populer

Foto Populer