Sukses


Ducati Berharap Menang di Balapan Kandang MotoGP San Marino

Bola.com, Jakarta Tak ada yang meragukan kecepatan motor Ducati Desmosedici yang dipacu Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso musim ini. Namun sejumlah kesalahan yang dilakukan kedua rider asal Italia itu membuat Ducati tak banyak mengoleksi kemenangan pada musim MotoGP 2016.

Tak heran kalau ambisi buat menang kini menyelimuti Dovizioso menjelang tampil pada MotoGP San Marino di sirkuit Misano, Minggu (12/9/2016). Balapan ini bisa dibilang menjadi kandang Ducati karena markas mereka hanya berjarak beberapa kilometer saja dari sirkuit.

"Kami melakukan tes di Misano di akhir Agustus. Tak ada yang terjatuh dan kami bekerja dengan baik. Saya merasa percaya diri meski hasilnya baru akan terlihat di akhir pekan nanti," ujar Dovizioso seperti dikutip crash.

Akhir pekan lalu, saat tampil pada MotoGP Inggris di sirkuit Silverstone, Dovizioso hanya berada di urutan tujuh. Iannone sebetulnya berpeluang naik podium, namun ia terjatuh dan gagal finis hanya beberapa lap menjelang lomba usai.

"Hasil minggu lalu di Silverstone memang patut disayangkan. Saya seharusnya bisa meraih hasil bagus kalau tak ada masalah dengan motor. Tapi saya senang kembali ke trek Misano, dimana harapan kami lebih besar dibanding Silverstone," lanjut Dovizioso.

Sejauh ini, Ducati bisa bersaing di baris depan pada sejumlah lomba. Namun hanya dua kali saja tim asal Italia itu bisa menjadi jaura, yaitu di MotoGP Belanda melalui Dovizioso dan MotoGP Austria yang disumbangkan Iannone.

Video Populer

Foto Populer