Sukses


Bos Dorna: MotoGP Punya Banyak Fans Berkat Valentino Rossi

Bola.com, Valencia - CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, mengungkap peran besar Valentino Rossi terhadap tingginya popularitas MotoGP. Ezpeleta menyebut MotoGP saat ini bisa memiliki banyak fans berkat keberadaan sosok Rossi.

"Saya rasa Valentino adalah alasan banyak orang tertarik dengan MotoGP. Namun, saya tak yakin mereka akan meninggalkan MotoGP setelah Valentino pensiun," kata Ezpeleta seperti dikutip dari Motorsport-Magazin, Rabu (23/11/2016).

Popularitas Rossi di mata fans MotoGP memang tak terbantahkan. Aksinya di atas trek selalu ditunggu-tunggu para penggemar. Selain punya sederet prestasi dan masih hebat meski sudah berusia 37 tahun, Rossi juga begitu dicintai fans karena punya sikap yang ramah saat berada di luar lintasan.

Setiap seri balap, Rossi selalu menjadi rider yang paling banyak mendapat dukungan. Penggemar The Doctor memadati tribune hingga menjadi lautan warna kuning, bahkan saat balapan digelar di Spanyol yang merupakan kandang rival The Doctor, Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.

Rossi juga populer di media sosial. Fansnya di Facebook mencapai lebih dari 13 juta orang. Bahkan, penggemar Marc Marquez yang merupakan juara dunia MotoGP 2016 tak sampai empat juta orang.

Karena memiliki pengaruh yang sangat besar selama 21 tahun berkarier di kejuaraan dunia balap motor grand prix, Ezpeleta sampai membandingkan Valentino Rossi dengan legenda F1 sekaligus pendiri Ferrari, Enzo Ferrari.

"Dalam dunia motorsport, dahulu juga ada sosok yang hebat, yaitu Enzo Ferrari. Di mata saya Valentino sama seperti dia. Warna merah di F1 identik dengan Ferrari, sedangkan warna kuning di MotoGP identik dengan Rossi," ujar Ezpeleta.

Pada Maret 2016, Rossi resmi memperpanjang kontrak dengan Yamaha hingga 2018. Kepastian Rossi tetap membalap hingga dua tahun lagi di mata Ezpeleta merupakan berkah buat fans.

"Semua orang lebih tertarik melihat Valentino dan mereka yang menyaksikan aksi Valentino pasti langsung menyadari betapa serunya MotoGP," kata Ezpeleta.

Ezpeleta menyadari cepat atau lambat Rossi akan segera pensiun. Namun, dia yakin Rossi akan tetap berkecimpung di MotoGP. Apalagi dia punya perusahaan merchandise VR46, akademi balap, serta tim Moto3 dan Moto2.

"Tentu Valentino Rossi akan pensiun. Namun, dia tak akan pernah meninggalkan dunia MotoGP. Malah saya merasa dia tak akan pernah pensiun," tutur Carmelo Ezpeleta.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer