Sukses


Musim 2017 Jadi Pertaruhan Ali Adrian Menuju MotoGP

Bola.com, Jakarta - Pebalap Indonesia, Ali Adrian, bakal menjadikan musim balap 2017 sebagai bekal sekaligus pertaruhan melangkah ke ajang MotoGP. Selain MotoGP, Adrian juga tak menutup kemungkinan untuk turun di ajang Superbike.

"Musim depan akan menjadi evaluasi apakah saya akan tampil di MotoGP atau tidak, jika di setiap race saya tampil bagus kesempatan itu memang ada. Jadi saya berusaha semaksimal mungkin untuk terus tampil bagus," ujar Adrian kepada wartawan di Jakarta, Rabu (14/12/2016).

"Selain MotoGP, saya juga tak menutup kemungkinan untuk tampil di Superbike. Keduanya masih sama-sama di naungan Dorna, jadi kita lihat saja nanti ke depannya,"sambung dia.

Pada musim 2016 Adrian turun di ajang balap CEV International Championship di kelas Moto2. Adrian memulai kiprahnya dari seri kelima di Circuit de Valencia pada 19-20 November 2016.

Adrian menggandeng tim Ciatti dan melesat dari posisi ke-30 dan finis di posisi ke-22. Performa Adrian lebih baik ketika tampil di Andalucia Championship di Sirkuit Almeria 28 November 2016. Saat itu rider berusia 23 tahun tersebut berhasil merebut posisi ketiga dengan raihan waktu 1 menit 52, 717 detik.

Ali Adrian merupakan pebalap binaan David Garcia, salah satu mantan rider juara balap motor Eropa. Garcia juga merupakan pemilik Sirkuit Almeria di Spanyol dan Adrian menjadi satu-satunya pebalap Indonesia yang bisa menjalani latihan di sirkuit tersebut. 

Sejauh ini belum pernah ada pebalap Indonesia yang bisa berkiprah di ajang MotoGP. Jika bisa melakukannya, Ali Adrian akan mengukir sejarah baru bagi Indonesia. 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer