Sukses


Bos Honda Yakin Jack Miller dan Tito Rabat Bangkit di MotoGP 2017

Bola.com, Jakarta - Team Principal Honda, Livio Suppo, optimistis dua pebalap Marc VDS Honda, Tito Rabat dan Jack Miller, mampu bangkit pada MotoGP 2017. Menurut Suppo, Miller dan Rabat punya potensi untuk menjadi pebalap yang diperhitungkan di lintasan. 

Performa Rabat pada MotoGP 2016 jauh dari menjanjikan. Dia hanya mendulang 29 poin dan berada di peringkat ke-21 di klasemen akhir. Juara Moto2 musim 2014 tersebut hanya dua kali finis di posisi 10 besar pada musim 2016, tepatnya di MotoGP Argentina dan Republik Ceska. 

Hasil lebih baik dibukukan rekan setimnya, Jack Miller. Pebalap Australia tersebut mencetak satu kemanangan di MotoGP Assen dan meraih sejumlah hasil positif lainnya. Sayang, penampilan Miller sepanjang musim direcoki sejumlah kecelakaan yang membuatnya absen sebanyak lima seri.  Miller harus puas berada di posisi ke-18 di klasemen akhir. 

"Dia (Miller) meneken kontrak dengan HRC, kami punya program selama tiga tahun. Kami tahu Jack melalui masa yang sulit karena langsung meloncat dari Moto3 ke MotoGP. Namun, dia bukan hanya bagus di Assen. Dia menunjukkan kemampuan hebatnya beberapa kali. Kami masih yakin Jack punya potensi yang bagus," kata Lippo seperti dilansir Tuttomoriweb, Selasa (27/12/2016). 

Kepercayan serupa juga diperlihatkan Suppo untuk Rabat. Pebalap Spanyol tersebut juga diyakini bakal berusaha menebus penampilan buruknya pada musim 2016 dengan tampil lebih ngotot pada musim depan. 

"Kami sudah mengetahui butuh waktu untuk beradaptasi dengan MotoGP. Tito sangat cepat dan mendulang sukses besar di Moto2. Dia mengalami kesulitan ketika motor kami kurang kompetitif di awal musim akibat penggunaan perangkat elektronika yang baru," jelas Suppo. 

"Tapi, Tito Rabat adalah pebalap cerdas. Saya yakin dia bakal meraih hasil yang lebih baik pada musim depan," tegas Bos Honda tersebut. 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer