Sukses


Bos Honda Ungkap 2 Perbedaan Besar MotoGP dan F1

Bola.com, Tokyo - Wakil Presiden Honda Racing Coorporation (HRC), Shuhei Nakamoto, mengatakan ada dua perbedaan besar antara F1 dan MotoGP. Salah satu perbedaannya adalah nominal uang yang terlibat di dua ajang tersebut.

"Perbedaan terbesar antara F1 dan MotoGP adalah jumlah rodanya. Tentu saja mobil di dunia ini membutuhkan uang besar," kata Nakamoto, seperti dilansir Tuttomoriweb, Selasa (17/1/2017).

Selain nominal uang, jumlah teknisi yang dibutuhkan pada dua olahraga tersebut juga sangat berbeda. F1 membutuhkan jumlah kru lebih banyak, terutama yang dilibatkan dalam pengembangan mobil. Adapun MotoGP lebih efisien dalam hal kebutuhan uang maupun teknisi. 

"Sejak saya di sini, Honda telah memproduksi mesin maupun sasis untuk F1. Saya pemimpin proyeknya. Jika saja saya memperoleh 1 persen saja dari bujet untuk Formula 1, maka saya akan berhenti bekerja," ujar Nakamoto.

"Perbedaan antara dua olahraga tersebut sangat substansial. Sebagai contoh, untuk mesin MotoGP kami membutuhkan 10 engineer, tapi untuk F1 kami butuh 100 orang," imbuh pria asal Jepang tersebut.    

MotoGP dan F1 sejak dulu memang terlibat persaingan meski tak secara langsung. Banyak orang kerap membandingkan dua lomba paling bergengsi di dunia tersebut. 

Ajang F1 dikenal melibatkan jumlah uang yang sangat besar, antara lain untuk gaji pebalap maupun pengembangan mobil. Tak heran, F1 dianggap lebih gemerlap. Namun, MotoGP punya kelebihan karena mampu menarik lebih banyak penonton.

Persaingan di ajang MotoGP dinilai lebih menarik karena sering memunculkan kejutan, salah satunya pada musim lalu ketika ada sembilan pebalap berbeda yang jadi juara. Di sisi lain, F1 dianggap lebih membosankan, terutama pada beberapa tahun belakangan, seiring munculnya dominasi Mercedes yang sulit disaingi tim-tim lain. 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer