Bola.com, Sepang - Yamaha memperkenalkan terobosan baru sebagai respons terhadap larangan winglet (sayap aerodinamika) pada MotoGP 2017. Pada hari kedua tes pramusim resmi di Sirkuit Sepang, Malaysia, Selasa (31/1/2017), Valentino Rossi terlihat mengendarai motor YZR-M1 dengan fairing baru yang lebih lebar.
Seperti dikutip dari Crash, di dalam fairing anyar YZR-M1 terdapat winglet yang disembunyikan. Teknologi baru Tim Garpu Tala ini tak melanggar aturan karena MotoGP hanya melarang sayap aerodinamika yang menonjol dari fairing atau bodywork.
Advertisement
Baca Juga
Meski tak berbentuk seperti winglet pada mayoritas motor musim 2016, fairing baru YZR-M1 dipercaya memiliki fungsi yang sama seperti winglet tersebut.
Fairing baru YZR-M1 awalnya dicoba pebalap penguji Yamaha, Kohta Nozane, pada pengujung hari pertama tes Sepang, Senin (30/1/2017). Pada hari kedua, Rossi dan Maverick Vinales akhirnya menjajal teknologi anyar tersebut.
"Kami tak bisa memberikan informasi terkait apa yang kami tes. Yang pasti kami melakukan pengecekan dan perbandingan. Karena itu, kami ingin mendapat masukan dari kedua pebalap kami," kata manajer tim Movistar Yamaha, Massimo Meregalli, kepada Autosport.
Rossi leaves pits for another run with new wide 'winglet fairing' @ValeYellow46 #SepangTest #MotoGP pic.twitter.com/B58hctrkdE
— Crash.net MotoGP (@crash_motogp) January 31, 2017
Berdasarkan foto-foto yang beredar di media sosial, desain fairing YZR-M1 terlihat berlapis. Di antara bagian dalam dan luar fairing ada rongga yang berfungsi sebagai jalur angin.
Di dalam rongga udara itu terdapat dua buah sirip yang berfungsi memberikan efek downforce seperti winglet. Pada bagian belakang rongga terdapat lubang angin yang berfungsi sebagai tempat pembuangan angin yang masuk dari depan.
Fairing baru YZR-M1 memang terlihat agak menggembung. Namun, lebar fairing tersebut tak melebihi titik terluar bodywork motor.
Close up look at the concealed winglets on @ValeYellow46 M1. #SepangTest #MotoGP pic.twitter.com/XCyNhxNKqs
— Crash.net MotoGP (@crash_motogp) January 31, 2017
Seperti dikutip dari Autosport, desain winglet pada YZR-M1 yang disembunyikan di dalam fairing legal dan telah mendapat persetujuan dari Technical Director MotoGP, Danny Aldridge.
Sejauh ini, lima pabrikan lain di luar Yamaha masih menguji motor dengan fairing normal. Namun, mayoritas tim mengakui mereka juga melakukan terobosan seperti yang dilakukan Yamaha dengan memakai desain fairing yang radikal demi mendapatkan kembali downforce yang hilang menyusul pelarangan winglet.
Selain Yamaha, Ducati juga sempat mencoba fairing anyar dengan lubang di kedua sisi di Sepang. Hanya, desain fairing Ducati tak seradikal Yamaha.
Desain fairing Yamaha yang dijajal Valentino Rossi pada tes Sepang kemungkinan besar masih akan berubah. Seluruh pabrikan dipercaya baru akan memperkenalkan fairing tetap untuk motor 2017 mereka pada tes pramusim terakhir di Losail, Qatar, 10-12 Maret 2017.
Spot the difference ? #SepangTest#MotoGP#SepangCircuit pic.twitter.com/IttWswiBWd
— Hazrin CRIC (@hazrin) January 31, 2017