Sukses


Ban Jadi Alasan Dani Pedrosa Disalip Valentino Rossi

Bola.com, Texas - Pebalap Repsol Honda, [Dani Pedrosa](2929667 "Dani Pedrosa"), mengaku bermasalah dengan ban depan motornya jelang berakhirnya balapan MotoGP Austin yang berlangsung di Circuit of the America (COTA), Minggu (23/4/2017) atau Senin (24/4/2017) dini hari WIB. Insiden tersebut membuat Pedrosa terpaksa merelakan posisi kedua diambil alih Valentino Rossi.

"Saya berusaha semaksimal mungkin mempertahankan posisi kedua. Namun, kondisi ban depan saya saat itu sudah tidak memungkinkan," ujar Pedrosa dikutip dari Crash, Senin (24/4/2017).

"Saya merasa senang dengan hasil balapan ini karena saya memulainya dengan awal yang bagus. Selain itu irama membalap saya di Austin ini juga terasa sangat bagus," sambungnya.

Pedrosa kehilangan posisi kedua saat balapan menyisakan tiga lap lagi. Sebelumnya Pedrosa juga kehilangan posisi pertama setelah Marc Marquez menyalipnya pada lap ke-11.

KesuksesanĀ Pedrosa dan Marquez di MotoGP Austin merupakan podium pertama Repsol Honda pada MotoGP 2017. Ini sekaligus menjadi penawar luka setelah kedua pebalap Honda ini mengalami crash diĀ Argentina.

"Podium pertama ini sangat berarti untuk tim Repsol Honda dan bakal menjadi modal bagus untuk seri selanjutnya," tutur Dani Pedrosa.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer