Sukses


2 Problem yang Bikin Rossi Frustrasi Setelah Tes MotoGP Jerez

Bola.com, Jerez - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menunjukkan rasa frustrasi setelah tak juga mendulang hasil memuaskan pada tes MotoGP Jerez, Senin (8/5/2017). The Doctor kembali mengeluhkan problem ban, serta sasis baru Yamaha yang dinilai tak bekerja maksimal.

Rossi tercecer di belakang pada tes MotoGP Jerez, tepatnya di posisi ke-21. Posisi pertama ditempati Maverick Vinales, disusul Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Catatan waktu lap terbaik Rossi lebih lambat 1,8 detik dibanding rekan setimnya, Vinales.

"Saya rasa kami mencoba sesuatu yang baru dalam setelan, tapi sayangnya tak bekerja dengan baik saat balapan. Hari ini, kami mencoba setelan yang lebih normal. Sayangnya setelan baru, juga sasis baru tak bekerja lebih baik," keluh Valentino Rossi, seperti dilansir Crash.

"Tapi pada tes ini kami mencoba beberapa hal berbeda dan saya rasa kami memahami sesuatu yang penting untuk berusaha menyelesaikan masalah saat memasuki tikungan pada masa mendatang," sambung pebalap asal Italia tersebut.

Rossi mengaku akhir pekan lalu sangat berat bagi Yamaha, terutama karena masalah ban.

"Bagi saya secara umum, pekan ini sulit karena motor kami tak punya ikatan yang baik dengan ban. Itu masalah terbesar. Selain itu, hari ini kami memahami sesuatu. Tapi pada akhirnya feeling-nya tetap sama. Kami berharap pada balapan MotoGP Le Mans, motor bisa lebih bersahabat dengan motor," tukas Rossi

Pebalap berusia 38 tahun juga mengaku bingung karena Yamaha M1 kesulitan di kondisi grip rendah. Padahal pada tahun lalu dia malah tampil gemilang dengan kondisi serupa.  

"Pada sepanjang pekan ini, kami tak pernah sangat kuat. Tapi, sebelum balapan kami mencoba sesuatu yang berbeda, karena kami terlalu banyak spin. Tapi, apa yang kami coba tak berhasil. Saya mengira saat mencoba setelan normal, saya rasa kami bisa mendapat hasil lebih baik saat balapan. Kami akhirnya mencoba, tapi sayangnya malah semakin buruk hasilnya," keluh Valentino Rossi.  

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Tes MotoGP Jerez

Hasil Tes MotoGP Jerez, Senin (8/5/2017):  

1. Maverick Vinales (Yamaha) 1 menit 38,635 detik  

2. Marc Marquez (Honda) +0,002 detik  

3. Dani Pedrosa (Honda)  +0,081 detik  

4. Aleix Espargaro (Aprilia) +0,364 detik 

5. Andrea Dovizioso (Ducati) +0,395 detik  

6. Jorge Lorenzo (Ducati) +0,489 detik  

7. Cal Crutchlow (Honda) +0,684 detik  

8. Hector Barbera (Ducati) +0,825 detik 

9. Johann Zarco (Yamaha) +0,893 detik  

10. Scott Redding (Ducati) +0,901 detik 

11. Jack Miller (Honda) +0,913 detik  

12. Tito Rabat (Honda) +0,941 detik  

13. Andrea Iannone (Suzuki) +1,019 detik  

14. Jonas Folger (Yamaha) +1,162 detik 

15. Danilo Petrucci (Ducati) +1,244 detik  

16. Pol Espargaro (KTM) +1,324 detik 

17. Bradley Smith (KTM) +1,476 detik 

18. Takuya Tsuda (Suzuki) +1,528 detik  

19. Loris Baz (Ducati) +1,742 detik  

20. Mika Kallio (KTM) +1,747 detik  

21. Valentino Rossi (Yamaha) +1,828 detik 

22. Sam Lowes (Aprilia) +1,937 detik  

23. Sylvain Guintoli (Suzuki) +2,625 detik

Video Populer

Foto Populer