Bola.com, Mugello - Pebalap Suzuki Ecstar, Andrea Iannone, kecewa berat dengan raihan posisi ke-10 pada MotoGP Italia yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Minggu (4/6/2017). Iannone meminta maaf pada fans dan menilai seharusnya mampu finis di posisi lebih baik.
Advertisement
Baca Juga
Andrea Iannone finis dengan catatan waktu 41 menit 47,628 detik. Pebalap 27 tahun itu lebih lambat 15,502 detik dari Andrea Dovizioso yang menjadi juara di MotoGP Italia 2017.
Iannone mengatakan penampilannya di Mugello tak maksimal. Iannone sebelum balapan bahkan sudah mengeluhkan kondisinya sejak sesi latihan bebas pertama.
"Saya tidak maksimal pada balapan di Mugello. Saya tidak bugar 100 persen setelah mengalami akhir pekan yang sulit. Namun, pada balapan saya sedikit lebih baik," kata Iannone seperti dikutip GP One, Senin (5/6/2017).
"Saya minta maaf meraih hasil ini karena pada dua musim terakhir mampu meraih podium di Mugello. Hasil ini sangat sulit saya terima, karena seharusnya saya bisa meraih hasil yang berbeda ketimbang posisi ke-10," ujar pebalap asal Italia itu.
Hasil di MotoGP Italia membuat Andrea Iannone kini menghuni posisi ke-14 klasemen dengan raihan 21 poin. Iannone terpaut 84 poin dari Maverick Vinales di puncak klasemen sementara MotoGP 2017.