Sukses


Jonas Folger Bakal Unjuk Gigi di Sirkuit Silverstone

Bola.com, Silverstone - Pebalap Monster Yamaha Tech 3, Jonas Folger, menatap balapan MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone, 25-27 Agustus 2017, dengan penuh percaya diri. Dia mengaku siap unjuk gigi dan meraih hasil terbaik.

Folger menghadapi balapan ini dengan modal buruk. Dia gagal finis pada balapan sebelumnya yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, 13 Agustus 2017. 

Mantan pebalap Moto2 itu mengakui hasil di Austria tak sesuai yang diharapkan. Namun, dia yakin bakal mendapatkan hasil lebih baik di Inggris karena merasa cocok dengan karakter sirkuit Silverstone.

"Saya sangat menyukai trek ini, jadi kami tak sabar untuk kembali melesat setelah akhir pekan yang mengecewakan di Austria dan membidik hasil bagus di Inggris. Saya yakin kami akan kembali kuat dan meraih banyak poin karena balapan di Brno dan Spielberg tidak berjalan sesuai rencana," ujar Folger seperti dikutip Speedweek, Selasa (22/8/2017). 

"Saya yakin kami bisa membuktikan kemampuan kami di Silverstone, karena ini adalah trek yang sangat cocok dengan saya dan saya memiliki memori bagus di sini."

"Di Sirkuit ini, saya merayakan kemenangan pertama pada balapan grand prix di kelas 125cc dan juga meraih beberapa hasil bagus lainnya," tambah pebalap asal Jerman itu.

Dalam dua musim terakhir, Jonas Folger gagal naik podium saat balapan Moto2 Inggris di Sirkuit Silverstone. Dalam dua kali balapan, dia hanya mampu finis kelima.

 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer