Sukses


Sirkuit Buriram Selangkah Lagi Jadi Tuan Rumah MotoGP

Buriram - Pemerintah Thailand diberitakan bakal menandatangani kontrak dengan Dorna Sports untuk menyegel status tuan rumah MotoGP mulai musim 2018. Thailand siap menjadikan Sirkuit Buriram menjadi tuan rumah balap motor paling bergengsi di dunia tersebut untuk durasi tiga musim. 

Diberitakan Motorsport, Selasa (29/8/2017), bos Dorna, Carmelo Ezpeleta, akan terbang ke Bangkok pada pekan ini. Diyakini, kontrak kerja akan ditandatangani pemerintah Thailand pada Kamis (31/8/2017).

Masuknya Thailand sebagai tuan rumah MotoGP memang sudah diprediksi lama. Mereka merebut jatah yang seharusnya diberikan kepada Indonesia.

Thailand dinyatakan lebih siap ketimbang Indonesia untuk menghelat MotoGP. Seperti diketahui, keinginan pemerintah Indonesia untuk menjadi tuan rumah MotoGP baru sebatas wacana. 

Thailand memang sudah pantas mendapatkan jatah ini. Negeri Gajah Putih sudah punya sirkuit kelas internasional yang berada di Buriram.

Sirkuit yang bernama Chang International juga belum lama dipakai untuk menghelat balapan internasional. Sirkuit ini baru dibuka pada 2014 lalu dan sudah masuk dalam agenda tetap Kejuaraan Balap Motor WSBK.



Didesain perancang sirkuit kenamaan, Herman Tilke, Sirkuit Buriram sudah mendapatkan penilaian grade 1 dari FIA (Federasi Balap Mobil) dan grade A dari FIM (Federasi Balap Motor).

Tak aneh jika perhelatan MotoGP di Sirkuit Chang International tinggal menunggu waktu saja. Kabarnya, MotoGP di sini bakal dihelat Oktober sebelum seri di Jepang, Australia dan Malaysia.

Thailand nyaris gagal menjadi tuan rumah MotoGP. Itu karena Sirkuit Buriram disponsori Chang, perusahaan lokal yang memproduksi minuman beralkhohol. Sedangkan MotoGP sudah menginkat kontrak dengan Singha Beer. Persaingan antara merek bir ini yang membuat negoisasi Thailand dengan Dorna Sports sempat tersendat. 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer