Bola.com, Aragon - Kemenangan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada balapan MotoGP Aragon, Minggu (24/9/2017), membuat menciptakan sejumlah fakta menarik yang layak disimak. Salah satunya adalah dominasi pebalap Spanyol di Aragon.
Advertisement
Baca Juga
Sejak MotoGP Aragon dihelat pertama kali pada 2010, hanya ada satu pebalap dari luar Spanyol yang pernah juara, yaitu Casey Stoner. Dia dua kali menang di Aragon yaitu pada 2010 dan 2011.
Namun selepas itu, trofi juara MotoGP Aragon tak pernah dari pebalap Spanyol. Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, dan Marquez bergantian menjadi pemenang.
Marquez mungkin layak disebut sebagai Rajanya Aragon. Dia menjadi pebalap dengan gelar juara terbanyak di Aragon. Kemenangan pada MotoGP Aragon 2017 menjadi gelar ketiga yang diraih pebalap berjuluk The Baby Alien.
Jika Marquez kerap berjaya, tak demikian dengan Valentino Rossi. Pebalap Movistar Yamaha itu belum pernah menang di Aragon.
Lantas fakta menarik apa lagi yang tercipta setelah balapan MotoGP Aragon 2017? Berikut ini enam fakta menarik setelah Marc Marquez memenangi balapan MotoGP Aragon, Minggu (24/9/2017):
6 Fakta Menarik MotoGP Aragon 2017
1. Kemenangan di Aragon merupakan yang kelima untuk Marc Marquez pada musim ini. Sebelumnya The Baby Alien naik podium pertama di Amerika Serikat, Jerman, Republik Ceska, Austria, dan San Marino.
2. Marc Marquez mencatatkan diri sebagai pebalap yang paling banyak memenangi balapan MotoGP Aragon. Dia sudah tiga kali menang pada balapan di Aragon.
3. Valentino Rossi kembali terkena kutukan di Aragon. Sejak MotoGP Aragon bergulir pada musim 2010, Rossi tak pernah menang.
4. Kemenangan Marc Marquez kian mengukuhkan dominasi pebalap Spanyol di Aragon. Sejak 2012, pebalap Spanyol selalu menjadi kampiun pada balapan MotoGP Aragon.
5. Repsol Honda sudah tujuh kali menempatkan dua pebalap mereka di podium. Sebelumnya, Marc Marquez dan Dani Pedrosa sama-sama naik podium pada MotoGP Amerika, MotoGP Spanyol, MotoGP Catalunya, MotoGP Jerman, MotoGP Republik Ceska, dan MotoGP Austria.
6. Ini pertama kalinya podium MotoGP Aragon diisi tiga pebalap Spanyol. Pada musim sebelum-sebelumnya, tercatat hanya ada dua pebalap Spanyol yang mampu naik podium MotoGP Aragon.