Sukses


Juara di Motegi, Dovizioso Ukir 3 Torehan Istimewa

Bola.com, Motegi - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, mencetak tiga torehan istimewa sekaligus saat menjuarai MotoGP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Minggu (15/10/2017). 

Kemenangan Dovizioso tersebut mengakhiri dominasi pebalap asal Spanyol dalam enam musim terakhir. Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez masing-masing dua kali juara dalam enam musim terakhir MotoGP Jepang. 

Dovizioso juga menjadi pebalap Italia ketiga yang mampu menaklukkan Sirkuit Motegi sebagai juara setelah Loris Capirossi (2005, 2006, 2017), dan Valentino Rossi (2008).

Torehan istimewa ketiga adalah kemenangan Dovizioso juga mengakhiri penceklik kemenangan Ducati di Motegi. Terakhir, pabrikan asal Italia itu menjadi juara di Motegi melalui Casey Stoner pada 2010.

Kemenangan tersebut menjadi edisi kelima yang diraih Dovizioso setelah MotoGP Italia, Jerez, Austria, dan Inggris. Catatan tersebut menyamai pencapaian Marc Marquez yang juga sudah menjuarai lima seri musim ini.

Tambahan 25 poin membuat Andrea Dovizioso kini menempel Marc Marquez di urutan kedua klasemen sementara MotoGP 2017 dengan koleksi 233 poin. Dovizioso hanya tertinggal 11 angka dari Marquez yang mengoleksi 244 poin dengan sisa tiga balapan lagi di MotoGP Australia, Malaysia, dan Valencia.

Seperti diketahui, Dovizioso menjadi pebalap tercepat di MotoGP Jepang setelah mencatatkan waktu 47 menit 14,236 detik. Dia unggul tipis 0,249 atas Marc Marquez yang menghuni posisi kedua dan lebih cepat 10,557 detik atas rider Pramac Ducati, Danilo Petrucci, yang mengamankan tempat ketiga.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer