Bola.com, Sepang - Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, menyatakan kunci memenangi balapan MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang adalah kekuatan fisik. Menurut Vinales, kondisi cuaca yang panas membuat Sepang menjadi sirkuit yang sangat menuntut kesiapan fisik pebalap.
Advertisement
Baca Juga
Vinales datang ke Sepang dengan kepercayaan diri tinggi setelah meraih podium ketiga pada balapan MotoGP Australia di Phillip Island. Pencapaian itu menjadi podium pertama Vinales setelah terakhir finis ketiga di MotoGP Republik Ceska pada 6 Agustus.
"Setelah naik podium di Australia, saya sangat termovitasi untuk balapan di Malaysia. Sepang adalah sirkuit dengan kondisi iklim yang sangat berbeda dengan Phillip Island dan Motegi, karena selalu panas dan menjadikannya sebagai balapan yang menuntut kekuatan fisik," kata Vinales seperti dikutip situs resmi Movistar Yamaha, Kamis (26/10/2017).
Vinales saat ini menghuni posisi ketiga dengan raihan 219 poin. Dengan sisa dua seri, Vinales sudah tak berpeluang menjadi juara MotoGP 2017 karena tertinggal 50 angka dari Marc Marquez di puncak klasemen. Vinales saat ini mengincar peringkat kedua yang ditempati Andrea Dovizioso.
"Motor sudah bekerja dengan sangat baik. Namun, ada sedikit kekecewaan karena tiba di Sepang tanpa kemungkinan secara matematis untuk memenangi gelar. Namun, mengamankan posisi kedua di klasemen adalah target saya selanjutnya," ucap pebalap berjuluk Top Gun itu.
Sirkuit Sepang tentu sudah tak asing buat Maverick Vinales. Pebalap asal Spanyol itu sudah memenangi dua balapan di Sepang yakni di Moto3 pada 2011 dan Moto2 pada 2014, sedangkan di kelas MotoGP pencapaian terbaik Vinales adalah finis di urutan keenam pada musim lalu.