Sukses


Kehadiran Hafizh Syahrin Membuat CEO Sepang Tak Takut dengan Ancaman Thailand

Bola.com, Sepang - CEO Sirkuit Sepang, Razlan Razali, mengaku tak khawatir kehilangan penonton meski Thailand akan menghelat MotoGP pada 2018. Menurutnya, ada faktor yang membuat MotoGP Malaysia tetap ramai pengunjung.

Faktor itu jelas kehadiran Hafizh Syahrin. Razali mengatakan, masyarakat Malaysia tentu akan berbondong-bondong menyaksikan pebalap mereka beraksi di kandang sendiri.

"Saya tak membantah fakta bahwa ada beberapa fans akan hilang, khususnya karena pada 2018 untuk pertama kalinya Thailand menggelar MotoGP," tutur Razali kepada Crash.

"Namun yang penting buat kami adalah penonton di Sepang 80-85 persen adalah orang lokal dan, tentunya, tahuh ini kami memiliki Hafizh di MotoGP. Jadi masyarakat bisa datang dan menonton pebalap kami di tiga kelas untuk pertama kalinya," tambahnya.

Pada musim lalu, MotoGP Malaysia membuat rekor dengan kedatangan A record 166,486 ribu penonton. Pada musim ini, jumlah itu dikhawatirkan akan turun karena sebagian diyakini bakal beralih ke Thailand.

Menurut Razali, pengelola Sirkuit Buriram akan kewalahan dengan hadirnya fans MotoGP. Dia juga memprediksi bangku penonton yang tersedia tak akan cukup menampung para pengunjung.

"Saya pernah ke Buriram sebelumnya. Saya pikir untuk Yamaha dan Honda ini akan menjadi pasar yang besar. Jadi saya pikir (Buriram) akan mendapatkan kesulitan. Saya pikir banyak orang akan datang. Tribun mereka tak cukup besar untuk menampungnya," kata Razali.

MotoGP Thailand di Sirkuit Buriram dijadwalkan berlangsung pada 5-7 Oktober 2018. Sementara MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang bakal dihelat pada 2-4 November 2018.

Video Populer

Foto Populer