Sukses


Bos Yamaha: Tindakan Marquez Tak Bisa Diterima

Bola.com, Jakarta - Bos Yamaha, Lin Jarvis, mengecam aksi Marc Marquez terhadap pembalapnya, Valentino Rossi pada MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (9/4/2018). Ia menyebut pmebalap Spanyol tersebut tidak memiliki rasa hormat kepada rider lainnya.

Peristiwa tersebut terjadi di putaran ke-19. Kedua pebalap saat itu sedang memperebutkan posisi ketujuh. Secara tiba-tiba dari belakang, Marquez menyenggol Rossi yang membuat pebalap asal Italia tersebut terjatuh.

Setelah berhasil menyalip Rossi dan membuat rivalnya itu terjatuh, Marquez memberikan isyarat permintaan maaf dengan cara mengangkat tangannya. Meski begitu, pebalap berjuluk Baby Alien tersebut terus melanjutkan balapan.

"Saya pikir itu (insiden) sangat jelas. Siapa pun yang menonton di televisi pasti mengatakan bahwa tindakan (Marquez) tidak dapat diterima," ujar Jarvis dinukil dari Crash.

"Perilakunya menunjukkan kurangnya rasa hormat terhadap pebalap lain di lintasan," katanya menambahkan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Marquez Minta Maaf

Selepas balapan, Marquez mencoba menghampiri Rossi ke paddock untuk meminta maaf. Tapi, upayanya gagal lantaran ditolak oleh tim Yamaha.

"Insiden itu merupakan banyak peristiwa yang tidak dapat diterima sepanjang MotoGP Argentina. Akhirnya dia melewati Valentino (Rossi). Itu tidak bisa diterima, titik," tutur Jarvis.

"Kami adalah korban saat ini. Tapi di kesempatan lain, pebalap lain akan jadi korbannya. Jadi saya berharap (race direction) dapat memutuskan kejadian ini pantas diambil tindakan atau tidak," imbuhnya.

3 dari 3 halaman

Klasemen Sementara MotoGP 2018

1. Cal Crutchlow LCR Honda (RC213V) 38 points

2. Andrea Dovizioso Ducati Team (GP18) 35 points

3. Johann Zarco Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 28 points

4. Maverick Vieales Movistar Yamaha (YZR-M1) 21 points

5. Marc Marquez Repsol Honda (RC213V) 20 points

6. Jack Miller Pramac Ducati (GP17) 19 points

7. Danilo Petrucci Pramac Ducati (GP18) 17 points

8. Valentino Rossi Movistar Yamaha (YZR-M1) 16 points

9. Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR) 16 points

10. Andrea Iannone Suzuki Ecstar (GSX-RR) 15 points

11. Tito Rabat Reale Avintia (GP17) 14 points

12. Dani Pedrosa Repsol Honda (RC213V) 9 points

13. Hafizh Syahrin Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 9 points

14. Franco Morbidelli EG 0,0 Marc VDS (RC213V) 6 points

15. Pol Espargaro Red Bull KTM Factory (RC16) 5 points

16. Scott Redding Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 4 points

17. Alvaro Bautista Angel Nieto Team (GP17) 3 points

18. Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V) 3 points

19. Karel Abraham Angel Nieto Team (GP16) 1 points

20. Jorge Lorenzo Ducati Team (GP18) 1 points

 

Sumber: Liputan6.com

Video Populer

Foto Populer