Jakarta Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tak hanya khawatir dengan ancaman dari pembalap Repsol Honda dan Ducati Corse di tiga seri pertama MotoGP musim ini. Pria Italia itu juga mewaspadai kebangkitan Suzuki.
Ketakutan Rossi bukan tanpa alasan. The Doctor merujuk dari catatan Andrea Iannone di Grand Prix Austin. Pada gelaran balap seri ketiga MotoGP musim ini, Iannone tampil mengesankan sejak balapan dimulai dan berhasil naik di podium ketiga, akhir pekan lalu.
Advertisement
Baca Juga
Rossi sejak awal balapan tampil kompetitif di Circuit of The Americas (CoTA). Namun dia tidak mampu menggeser menggeser posisi Iannone hingga menyentuh garis finis.
Di tiga balapan awal musim 2018, Suzuki telah berhasil mengamankan dua podium yang masing-masing diraih dua pembalapnya, yakni Alex Rins (Argentina) dan Iannone (Austin).
"Suzuki telah mengambil langkah maju dalam mesin dan juga perangkat elektronik. Ditambah dua pembalapnya sangat cepat dan saya pikir tahun ini mereka cukup sering memberi kami masalah," kata Rossi seperti dikutip dari Motorsport, Jumat (27/4/2018).
"Suzuki tidak hanya tampil kompetitif, tapi mereka benar-benar telah mempelajari masalah mesin dan juga elektronik. Sehingga kami harus berhati-hati," kata Rossi.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Klasemen MotoGP 2018
Klasemen MotoGP 2018
1. Andrea Dovizioso: 46
2. Marc Marquez: 45
3. Maverick Vinales: 41
4. Cal Crutchlow: 38
5. Johann Zarco: 38
6. Andrea Iannone: 31
7. Valentino Rossi: 29
8. Jack Miller: 26
9. Esteve Rabat: 22
10. Danilo Petrucci: 21
11. Dani Pedrosa: 18
12. Alex Rins: 16
13. Hafizh Syahrin: 9
14. Pol Espargaro: 8
15. Aleix Espargaro: 6
16. Jorge Lorenzo: 6
17. Franco Morbidelli: 6
18. Takaaki Nakagami: 5
19. Scott Redding: 4
20. Alvaro Bautista: 4
21. Karel Abraham: 1
22. Thomas Luthi: 0
23. Bradley Smith: 0
24. Xavier Simeon: 0
(David Permana)
Sumber Liputan6.com
Advertisement