Sukses


Jadwal Lengkap MotoGP Austria 2018

Bola.com, Jakarta - Pembalap-pembalap MotoGP menjalani jadwal padat setelah jeda musim panas. Hanya berselang sepekan setelah balapan di Ceska, para rider kembali bersaing di lintasan, pada MotoGP Austria, di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (12/8/2018). 

Duo pembalap Ducati, Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo, jadi sorotan pada seri Austria ini. Sirkuit Red Bull Ring memang dikenal ramah dengan motor Ducati. 

Apalagi Dovizioso dan Lorenzo juga mengantongi modal meyakinkan. Kepercayaan diri mereka terdongkrak setelah finis satu-dua pada balapan MotoGP Ceska, Minggu (5/7/2018). 

Namun, duo Ducati tersebut diprediksi tak akan menang dengan mudah. Pembalap papan atas lain jelas tak mau tinggal diam. 

Marc Marquez (Repsol Honda), Valentino Rossi (Movistar Yamaha), Maverick Vinales (Movistar Yamaha), hingga Johann Zarco (Yamaha Tech3) bakal ngotot untuk membidik podium. Siapakah yang bakal jadi pemenang? 

Berikut ini jadwal lengkap balapan MotoGP Austria 2018: 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jadwal Lengkap

Jumat, 10 Agustus 2018

14.55 WIB - 15.40 WIB: Latihan Bebas 1

19.05 WIB - 19.50 WIB: Latihan Bebas 2

 

Sabtu, 11 Agustus 2018

14.55 WIB - 15.40 WIB: Latihan Bebas 3

19.10 WIB - 19.50 WIB: Kualifikasi

 

Minggu, 12 Agustus 2018

19.00 WIB Balapan

 

Video Populer

Foto Populer