Sukses


Rossi Realistis Hadapi Balapan di MotoGP Aragon

Jakarta Valentino Rossi kembali menunjukkan tanda-tanda terpuruk di MotoGP Aragon. Saat mengikuti kualifikasi MotoGP Aragon 2018 di Motorland Aragon, Sabtu (22/9/2018), Rossi harus puas start di posisi ke-18 kala memulai balapan.

MotoGP Aragon 2018 yang dihelat pada Minggu (23/9/2018) tampaknya tak akan jadi balapan kebangkitan Rossi. Podium jadi misi yang sulit bagi The Doctor menyusul hasil yang diraihnya pada kualifikasi.

Dua musim terakhir MotoGP mungkin jadi momen yang menyedihkan bagi Valentino Rossi. Saat para pembalap Honda dan Ducati selalu bicara soal kemungkinan menyelesaikan balapan dengan kemenangan, Rossi dan timnya malah sibuk membenahi performa motor.

Padahal, setelah di musim 2017 terlempar hingga posisi kelima yang notabene jadi rapor terburuknya sejak 2014, The Doctor berharap bisa bangkit di musim ini. Sialnya, ia justru tak kunjung menyudahi paceklik kemenangannya bersama Yamaha.

Tren negatif itu tampaknya akan berlanjut hingga balapan MotoGP Aragon. Bahkan, pembalap asal Italia tersebut juga tak memikirkan soal rencana meraih kemenangan. Yang ia pikirkan kali ini hanyalah bagaimana ia bisa mendapat poin.

"Sabtu berjalan sulit sejak pagi hari. Meski pada Jumat saya berada di 10 besar, perasaan saya dengan motor tetap buruk. Kami hanya bisa berharap untuk meraih beberapa poin. Apapun yang kami lakukan dan ubah di pit, itu tak ada perbedaan untuk catatan waktu putaran," ujar Rossi, dikutip Tuttomotoriweb.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Berharap Keberuntungan

Sejatinya, tanda-tanda buruk penampilan Rossi sudah terlihat sejak latihan bebas pertama. Pembalap berusia 39 tahun itu tak kunjung masuk lima besar. Bahkan, ia juga tertimpa sial hingga mengalami kecelakaan pada latihan bebas ketiga.

Hal itu yang membuatnya harus berjuang dari kualifikasi 1. Di kualifikasi 1, ia gagal mencatatkan waktu yang bisa mengantarkannya ke kualifikasi kedua. Pada akhirnya, ia bakal start dari urutan ke-18.

"Masalah kami tak berubah, perasaan dengan motor selalu buruk. Kecepatan tak kunjung membaik. Tak ada yang bisa dikatakan. Mungkin kami bisa melakukan sesuatu sebelum balapan," ia menegaskan.

 

3 dari 3 halaman

Hasil Kualifikasi

1. Jorge Lorenzo (Ducati) 1 menit 46,881 detik

2. Andrea Dovizioso (Ducati) +0,014 detik

3. Marc Marquez (Repsol Honda) +0,079 detik

4. Cal Crutchlow (LCR Honda) +0,265 detik

5. Andrea Iannone (Suzuki Ecstar) +0,288 detik

6. Dani Pedrosa (Repsol Honda) +0,343 detik

7. Danilo Petrucci (Pramac Ducati) +0,470 detik

8. Alvaro Bautista (Angel Nieto Team) +0,797 detik

9. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0,856 detik

10. Jack Miller (Pramac Ducati) +0,911 detik

11. Maverick Viñales (Movistar Yamaha) +0,929 detik

12. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +1,403 detik

Kualifikasi 1

13. Franco Morbidelli (Marc VDS) 1 menit 48,009 detik

14. Johann Zarco (Yamaha Tech3) 1 menit 48,052 detik

15. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini) 1 menit 48,181 detik

16. Bradley Smith (KTM) 1 menit 48,216 detik

17. Karel Abraham (Angel Nieto Team) 1 menit 48,398 detik

18. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 1 menit 48,627 detik

19. Hafizh Syahrin (Yamaha Tech3) 1 menit 48,975 detik

20. Thomas Luthi (Marc VDS) 1 menit 48,988 detik

21. Scott Redding (Aprilia Gresini) 1 menit 49,303 detik

22. Xavier Simeon (Avintia) 1 menit 49,699 detik

23. Jordi Torres (Reale Avintia) 1 menit 50,336 detik

Video Populer

Foto Populer