Sukses


Klasemen MotoGP 2019: Marquez Geser Dovizioso, Rossi Peringkat Ketiga

Bola.com, Jakarta - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengambil alih puncak klasemen MotoGP 2019. Dia merangsek ke puncak klasemen sementara berkat kemenangan pada MotoGP Argentina 2019 di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Senin (1/4/2019) dini hari WIB. 

Tiga pekan lalu Marquez masih menempati peringkat kedua setelah kalah bersaing dengan Andrea Dovizioso di MotoGP Qatar. Namun, Baby Alien mampu membalasnya di Argentina. 

Pembalap Spanyol tersebut tampil sangat dominan di Termas de Rio Hondo. Dia unggul hampir 10 detik atas Valentino Rossi yang finis kedua, diikuti Dovizioso di urutan ketiga. 

Ini adalah kemenangan ketiga Marquez pada MotoGP Argentina. Tanda-tanda kemenangan Baby Alien sudah terlihat sejak tampil cemerlang pada sesi latihan bebas hingga kualifikasi. 

Marquez mengoleksi 45 poin dari dua balapan pertama MotoGP 2019. Dovizioso mengumpulkan 41 poin karena hanya finis ketiga di MotoGP Argentina. 

Pembalap Suzuki, Alex Rins, menghuni posisi keempat klasemen sementara. Adapun posisi kelima ditempati pembalap anyar Ducati, Danilo Petrucci. 

Berikut ini klasemen sementara MotoGP 2019 setelah balapan di Argentina: 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Klasemen Sementara

1. Marc Marquez (Repsol Honda) 45 poin

2. Andrea Dovizioso (Ducati) 41 poin

3. Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) 31 poin

4. Alex Rins (Suzuki Ecstar) 24 poin

5. Danilo Petrucci (Ducati) 20 poin

6. Cal Crutchlow (LCR Honda) 19 poin

7. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 16 poin

8. Jack Miller (Pramac Racing) 13 poin

9. Aleix Espargaro (Aprilia) 13 poin

10. Pol Espargaro (KTM) 10 poin

11. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) 9 poin

12. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) 8 poin

13. Joan Mir (Suzuki Ecstar) 8 poin

14. Jorge Lorenzo (Repsol Honda) 7 poin

15. Miguel Oliveira (KTM Tech 3) 5 poin

16. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) 5 poin

17. Andrea Iannone (Aprilia) 2 poin

18. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) 2 poin

19. Johann Zarco (KTM) 2 poin

Video Populer

Foto Populer