Bola.com, Spielberg - Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, membukukan waktu lap tercepat pada latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Austria 2019 di Sirkuit Red Bull Ring, Jumat (9/8/2019).
Dovizioso mencatat waktu lap terbaik 1 menit 24,280 detik pada sesi tersebut. Dia mengungguli pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, yang sempat memimpin catatan waktu, sebelum dikalahkan Dovi pada menit-menit akhir menjelang FP1 berakhir dengan margin 0,185 detik.
Advertisement
Sirkuit Red Bull Ring memang sangat bersahabat untuk motor Desmosedici milik Ducati. Sejak kembali menjadi tuan rumah MotoGP pada 2016, MotoGP Austria selalu dimenangi pembalap Ducati.
Balapan edisi 2016 dimenangi Andrea Iannone, yang kini sudah hijrah ke Aprilia. Pada musim 2017 dan 2019, giliran Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo yang naik podium tertinggi.
Posisi ketiga pada sesi FP1 ditempati pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales. Catatan waktunya lebih baik dibanding rekan setimnya, Valentino Rossi, yang menghuni posisi kelima.
Pembalap yang menjadi sorotan sepanjang dua hari terakhir, Jack Miller, menempati posisi keempat. Miller jadi sorotan karena posisinya di tim Pramac Ducati dikabarkan akan digantikan oleh Jorge Lorenzo. Kali ini, posisinya jauh lebih baik daripada pembalap pabrikan Ducati, Danilo Petrucci yang menempati posisi ke-14
Rookie MotoGP yang tampil apik pada musim ini, Fabio Quartararo, menghuni posisi keenam. Dia jauh lebih baik daripada rekan setimnya, Franco Morbidelli yang berada di urutan ke-17 pada FP1 MotoGP Austria 2019.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil FP1
1. Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) 1 menit 24,033 detik
2. Marc Marquez (Repsol Honda) +0,185 detik
3. Maverick Viñales (Monster Yamaha) +0,247 detik
4. Jack Miller (Pramac Ducati) +0,327 detik
5. Valentino Rossi (Monster Yamaha) +0,436 detik
6. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) +0,438 detik
7. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0,543 detik
8. Johann Zarco (Red Bull KTM Factory) +0,637 detik
9. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +0,828 detik
10. Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech3) +0,891 detik
11. Cal Crutchlow (LCR Honda) +0,929 detik
12. Aleix Espargaro (Factory Aprilia Gresini) +0,935 detik
13. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) +0,963 detik
14. Danilo Petrucci (Mission Winnow Ducati) +1,078 detik
15. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory) +1,162 detik
16. Karel Abraham (Reale Avintia Ducati) +1,289 detik
17. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) +1,352 detik
18. Andrea Iannone (Factory Aprilia Gresini) +1,372 detik
19. Stefan Bradl (Repsol Honda) +1,618 detik
20. Hafizh Syahrin (Red Bull KTM Tech3) +1,700 detik
21. Tito Rabat (Reale Avintia Ducati) +1,912 detik
Advertisement