Bola.com, Jakarta - Tiga musim terakhir ketika Marc Marquez dan Repsol Honda jadi juara dunia MotoGP, hanya ada satu pembalap yang bisa menempel ketat. Adalah Andrea Dovizioso dan Ducati.
Kurun waktu tiga tahun terakhir, Dovi-sapaan akrab Dovizioso merasakan total 12 kemenangan. Dia juga selalu berstatus sebagai runner-up.
Advertisement
"Selalu menjadi runner-up tiga musim terakhir merupakan pencapaian hebat. Tapi target utama adalah saya jadi juara dunia," tegas Dovi akhir musim lalu.
Ya, pada usia 34 tahun yang artinya penghujung karier seorang pembalap, sangat dimaklumi Dovi punya hasrat besar untuk merasakan titel juara dunia perdana.
Hanya saja asa sang pembalap musim ini bakal semakin berat. Karena jika melihat hasil tes pramusim, motor Ducati Desmosedici GP20 tidak mengesankan.
Memang beberapa musim terakhir, Desmosedici bukan motor pramusim, namun duo Dovi dan Danilo Petrucci dituntut harus langsung tancap gas sejak putaran pertama, GP Qatar, awal Maret nanti.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ancaman Suzuki dan Yamaha
Jika terlambat panas sejak awal musim ini, kandidat penghalang Marquez-Honda bisa beralih ke tim Suzuki dan Yamaha.
Terlebih dua tim ini menunjukkan potensi fantastis sepanjang pramusim. Maverick Vinales dari tim pabrikan Monster Yamaha MotoGP bahkan berstatus pembalap tercepat selama tes pramusim di Losail.
Sedangkan duo Suzuki: Alex Rins dan Joan Mir memperlihatkan tidak hanya punya kecepatan lap tunggal fantastis, tapi juga race pace begitu konsisten.
Andrea Dovizioso tentu tidak tutup mata dengan hasil tes pramusim. Namun ia menyimpan optimisme bahwa dirinya dan Ducati masih bisa memperebutkan titel juara dunia MotoGP 2020.
"Meski saya sudah berusia 34 tahun, saya merasa ada di kondisi terbaik. Saya bisa bertarung dalam perburuan gelar juara dunia dan saya akan mencoba hal itu," Dovi menegaskan.
Sumber: Dari berbagai sumber
Advertisement
Profil Singkat Pembalap Ducati
Andrea Dovizioso
Tempat/tanggal lahir
Forlimpopoli, Italia/23 Maret 1986
Tinggi/Berat
165 cm/68 kg
Prestasi
Juara dunia 125 cc 2004, runner-up 250 cc 2006-2007, runner-up MotoGP 2017, 2018, dan 2019
Karier MotoGP
Lomba: 215
Menang: 14
Podium: 60
Pole Position: 7
Poin: 2421
Danilo Petrucci
Tempat/tanggal lahir
Terni, Italia/24 Oktober 1990
Tinggi/Berat
181 cm/80 kg
Prestasi Terbaik
Finis pertama lomba GP Italia 2019 dan posisi 6 klasemen
Karier MotoGP
Lomba: 137
Menang: 1
Podium: 9
Pole Position: 0
Poin: 702