Sukses


Yamaha Raih 109 Kemenangan di MotoGP, Siapa Penyumbang Terbanyak?

Bola.com, Jakarta - Yamaha bersama Honda jadi dua pabrikan yang begitu dominan sejak era MotoGP dimulai. Pembalap dari dua tim pabrikan ini silih berganti jadi juara dunia pembalap.

Bahkan hanya Ducati lewat Casey Stoner yang bisa mencuri gelar juara dunia MotoGP pada musim 2007.

Situs speedweek.com pun merilis daftar jumlah kemenangan yang diraih tim Yamaha selama era MotoGP. Hasilnya tim berlambang garpu tala ini telah merasakan 109 kemenangan.

Menariknya dari total 109 kemenangan tersebut, hanya ada lima pembalap yang berhasil mempersembahkan kemenangan untuk tim Yamaha.

Kelimanya adalah Ben Spies, Max Biaggi, Maverick Vinales, Jorge Lorenzo, dan Valentino Rossi. Hanya saja hampir 90 persen kemenangan milik tim Yamaha dipersembahkan Lorenzo dan Rossi.

Spies tercatat hanya menang sekali bersama tim yang identik dengan kelir biru ini. Lalu Biaggi sebanyak dua kali dan Vinales mempersembahkan podium pertama sebanyak enam kali.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Rossi dan Lorenzo

Sejak era MotoGP dimulai, Yamaha memang memiliki Rossi dan Lorenzo, dua pembalap yang sangat hebat dan telah merasakan banyak kemenangan.

Data statistik membuktikan fakta di atas. Total Lorenzo menang sebanyak 44 kali bersama Yamaha. Sementara Rossi membukukan 56 kemenangan sekaligus jadi pembalap dengan torehan podium pertama terbanyak saat memperkuat Yamaha.

Lorenzo sendiri sukses meraih tiga titel juara dunia ketika mengendarai motor Yamaha YZR-M1. Rinciannya musim 2010, 2012, dan 2015.

Sementara Rossi jadi juara dunia dengan motor Yamaha YZR-M1 pada tahun 2004, 2005, 2008, dan 2009.

3 dari 3 halaman

Alarm Berbahaya

Hanya saja ada alarm berbahaya dari pencapaian positif ini. Vinales adalah sosok pembalap yang mempersembahkan kemenangan ke-500 tim Yamaha di Kejuaraan Dunia Balap Motor. Dia meraihnya pada lomba MotoGP Prancis 2017.

Sejak itu, tercatat pembalap Yamaha hanya merasakan empat kemenangan. Rinciannya Rossi di MotoGP Belanda 2017. Lalu Vinales di MotoGP Austraia 2018, MotoGP Belanda 2018, dan MotoGP Malaysia 2019.

Artinya ada penurunan drastis jumlah kemenangan pembalap Yamaha. Mereka mulai kesulitan menandingi motor Honda dan bahkan kini Ducati.

Kesimpulannya, Yamaha harus bergerak cepat menemukan kelemahan dari motor YZR-M1 jika tidak ingin dominasi mereka di MotoGP bakal menjadi sekadar kenangan.

Sumber: Speedweek.com

Video Populer

Foto Populer