Sukses


Johann Zarco Bukan Pengganti Jack Miller di Tim Pramac Ducati

Bola.com, Jakarta - Pemilik tim Reale Avintia Racing, Raul Romero, menegaskan bahwa pihaknya bertekad mempertahankan Tito Rabat dan Johann Zarco di MotoGP 2021, meski Zarco belakangan dirumorkan bakal pindah ke Pramac Racing.

Hal ini ia sampaikan via Motorsport.com, Rabu (17/6/2020). Tahun ini memang akan jadi musim pertama Johann Zarco membela Avintia.

Kontraknya terikat langsung dengan Ducati Corse, berbeda dengan Rabat yang sekadar terikat dengan Avintia. Namun, sementara Rabat telah memegang kontrak untuk 2021, Zarco masih belum punya kontrak baru.

Kepindahan Jack Miller ke Ducati Team pada 2021 dan rumor hengkangnya Andrea Dovizioso memang membuat Ducati Corse harus putar otak menyusun line up pebalapnya.

Jika Dovizioso benar-benar pergi, Francesco Bagnaia bisa jadi kandidat kuat untuk menggantikannya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Ducati Tak Minta Zarco Pindah Ke Pramac

Di lain sisi, jika Bagnaia benar-benar pindah ke tim pabrikan, Pramac Racing juga harus mencari penggantinya. Sejauh ini, mereka dikabarkan telah mendekati Jorge Martin sebagai pengganti Miller, dan Ducati ingin meletakkan Johann Zarco sebagai pengganti Bagnaia.

Meski begitu, Romero mengaku tenang Zarco takkan direbut dari timnya. "Tito punya kontrak dengan kami untuk musim 2021, dan kami berencana untuk juga mempertahankan Johann tahun depan. Tak ada seorang pun dari Ducati yang berkata sebaliknya," ungkapnya.

Romero juga mengaku mendengar kabar bahwa Zarco akan 'ditransfer' ke Pramac Racing, namun ia membantah rumor tersebut. "Saya rutin bicara dengan Ducati, dan tak seorang pun membicarakan hal itu dengan saya," ujarnya.

Sumber: MotoGP

Disadur dari: Motorsport.com (Anindhya Danartikanya, Published 18/6/2020)

Video Populer

Foto Populer