Bola.com, Jakarta Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, merebut pole dan akan start terdepan pada balapan MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez, Minggu (26/7/2020). Dia mengaku merasakan sesuatu yang aneh pada motornya saat kualifikasi, tapi tetap percaya diri bakal bisa maksimal pada sesi balapan. Fabio Quartararo mengaku kaget menyabet pole pada sesi kualifikasi, Sabtu (25/7/2020). Tak heran, dia sangat gembira dengan pencapaian itu. Perjuangan Quartararo merebut pole tidak mudah karena menghadapi persaingan ketat dengan pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales. Sementara itu Valentio Rossi harus puas di posisi 4
Vinales sebenenarnya sempat membukukan catatan waktu lap 1 menit 36,907 detik pada menit-menit akhir menjelang kualifikasi berakhir. Namun, catatan waktunya dibatalkan karena dianggap melakukan pelanggaran batas trek. Pole tetap menjadi milik Fabio Quartararo. Bagi Quartararo ini adalah pole kedua secara beruntun musim ini. Pekan lalu dia juga start pertama di MotoGP Jerez 2020. Meski demikian, Quartararo tak merasa nyaman sepanjang sesi kualifikasi. Ada sesuatu yang masih dirasakan mengganjal oleh El Diablo.
Baca Juga
Advertisement
Sementara itu, Valentino Rossi harus puas start dari posisi 4. Cuaca yang panas dianggap Valentino Rossi sebagai salah satu faktor utama sulitnya pada sesi kualifikasi kemarin. Sirkuit Jerez sebenarnya bukan venue yang asing bagi Valentino Rossi. Dia sudah membalap di sirkuit tersebut sejak 1996, tanpa absen setiap tahun. The Doctor akan membalap di Jerez selama 25 kali beruntun malam ini.
Meski begitu Valentino Rossi tetap merasa kesulitan menghadapi suhu yang sangat panas itu. The Doctor harus berjuang keras supaya naik podium karena akan start dari posisi keempat. Berikut cuplikan bagaimana Fabio Quartararo meraih pole position di MotoGP Andalusia