Sukses


Saat Pol Espargaro Tercepat di FP1 MotoGP Austria, Brad Binder Justru Terpuruk, Ini Alasannya

Bola.com, Spielberg - KTM melanjutkan tren positif pada rangkaian pembuka MotoGP Austria, Jumat (14/8/2020). Tampil pada sesi latihan bebas 1 (FP1), Pol Espargaro finis pertama.

Pol Espargaro bahkan sudah menempati posisi pertama sejak awal sesi. Lap terbaiknya terus meningkat. Dari 1 menit 25,204 detik lalu ke 1 menit 24,772 detik, kemudian 1 menit 24,685 detik, dan terakhir 1 menit 24,193 detik.

Menariknya ketika motor RC16 milik Pol Espargaro menempati posisi pertama, rekan setimnya di tim pabrikan KTM, Brad Binder justru sebaliknya.

Brad Binder hanya finis posisi 16 FP1 MotoGP Austria. Dia tertinggal 0,812 detik dari Pol Espargaro. Meski tidak sampai 1 detik, gap tersebut cukup lebar mengingat persaingan kini sangat ketat.

Ternyata ada alasan khusus pembalap Afrika Selatan itu gagal kompetitif meski datang ke MotoGP Austria setelah menang di Sirkuit Brno, Republik Ceska, akhir pekan lalu.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Alasan

Adalah fakta Brad Binder absen mengikuti tes bersama KTM di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, akhir Mei lalu. Kala itu, tes hanya dihadiri Pol Espargaro dan pembalap penguji Dani Pedrosa.

Tentu track time yang didapat Pol Espargaro sangat menguntungkan dirinya dan buktinya ia bisa langsung jadi tercepat pada FP1 MotoGP Austria.

Sebaliknya buat Brad Binder. Praktis pembalap rookie itu harus adaptasi dari nol di Red Bull Ring. Karena ia memang belum pernah mencoba motor RC16 pada trek tersebut.

Kesimpulannya, fakta Brad Binder terbenam di FP1 sangat normal. Namun seharusnya dengan track time yang ia dapat selama latihan bebas, sosok pembalap berusia 25 tahun itu bisa mendekati Pol Espargaro.

Tapi tentu ada syaratnya. Semoga hujan tidak menganggu proses adaptasi Brad Binder dengan motor RC16 di Sirkuit Red Bull Ring. Selanjutnya ia akan kembali turun trek pada FP2 MotoGP Austria malam nanti pukul 19.000 WIB.

 

Sumber: Crash.net

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer