Bola.com, Jakarta - Minggu (23/8/2020), bakal ada balapan spesial untuk MotoGP. Ya lomba di Sirkuit Red Bull Ring, Austria dengan tajuk MotoGP Styria bakal jadi balapan ke-900 kelas tertinggi Kejuaraan Dunia Balap Motor.
Tercatat 71 tahun yang lalu, Isle of Man TT menggelar balapan pertama kelas premier. Kala itu Harold Daniell berstatus pemenang.
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
BRI Liga 1: Permohonan Persib Dikabulkan PT LIB, Duel Lawan Bali United Resmi Diundur
Gary Neville Ngamuk-Ngamuk ke Casemiro dan Rashford : MU Peringkat 13, Mainmu Jelek, Pelatih Baru Datang, Kalian Malah Liburan ke AS?
Advertisement
Kemudian balapan ke-889 berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, akhir pekan lalu dimenangkan oleh rider Ducati, Andrea Dovizioso.
Alhasil jika ditotal, ada 111 pembalap berbeda bisa meraih kemenangan pada total 889 balapan kelas MotoGP yang sudah digelar.
Pertanyaan pun muncul. Siapa pembalap dengan status paling sering menang? Jawabannya sosok itu masih berstatus pembalap aktif.
Adalah Valentino Rossi. Pembalap asal Italia ini sudah merasakan 89 kemenangan. Di belakangnya ada nama Giacomo Agostini lewat 68 kali podium pertama.
Valentino Rossi juga memimpin klasemen soal pembalap paling sering naik podium pada kelas MotoGP. Sampai kini ia sudah finis tiga besar sebanyak 199 kali.
Dia meninggalkan eks koleganya dari Yamaha, Jorge Lorenzo lewat raihan 114 podium. Lantas siapa lagi pembalap paling sering menang dan naik podium di kelas MotoGP? Berikut datanya.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)