Sukses


Alex Marquez Buka-bukaan tentang Rahasia Transformasi Ciamiknya di 2 Seri Terakhir MotoGP 2020

Bola.com, Aragon - Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez, telah bertransformasi. Setelah meraih podium di MotoGP Prancis dan Aragon, reputasinya di MotoGP juga melambung. 

Kemajuan Alex Marquez tidak lepas dari saran sang kakak, Marc Marquez. Tetapi, ada juga peran pembalap penguji Honda yang sangat membantunya. Saat ini, Alex mengincar gelar rookie terbaik MotoGP 2020. 

Transformasi Alex Marquez sebenarnya sudah terlihat sejak tes MotoGP di Misano. Dia merasa sudah menjadi sosok yang berbeda. Apa rahasia perubahannya? 

"Itu benar. Saya sudah menjadi Alex yang berbeda di atas motor sekarang. Saya punya feeling yang lebih bagus, telah mencoba banyak hal dan bisa bilang ke teknisi 'tinggalkan saya sendirian'," kata Alex Marquez, seperti dilansir Speedweek, Sabtu (24/10/2020). 

"Itu kuncinya. Saya juga menyesuaikan mentalitas. Saya sekarang membalap lebih halus dan kencang di waktu yang bersamaan," imbuh adik Marc Marquez itu. 

Selain punya mentalitas lebih baik, Alex Marquez mengakui tips-tips dari kakaknya sangat membantu meningkatkan performanya. 

"Kami kembali melihat balapan dan ia memberikan saran. Saya membuat dua kali kesalahan ketika berusaha menyalip Suzuki. Saya kehilangan waktu dan berusaha mengimplementasikan tipsnya pada Jumat. Saya ingin fokus pada diri sendiri dan saya sedang bersemangat," tutur Alex Marquez yang bersaing memperebutkan rookie terbaik melawan Brad Brinder. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Terbantu Cuaca

Pada latihan bebas pertama MotoGP Teruel, Jumat (23/10/2020), Alex Marquez menempati posisi pertama. Tapi, pada FP2 ia hanya menduduki posisi ke-10.  

"Kami menikmati hari pertama yang bagus di Aragon. Kami mulai membangun sejak akhir pekan lalu dan kini maju selangkah demi selangkah. Saya mengalami crash kecil pada akhir FP1 saat berusaha mencatat waktu lap terbaik," ujar Alex Marquez. 

Juara Moto2 2019 itu juga menyukai cuaca bersahabat di Aragon yang membantunya tampil apik pada hari pertama latihan bebas di Aragon. 

"Cuacanya membuat segalanya menjadi sedikit lebih mudah. Masih ada beberaap detail yang perlu kami perhatikan pada Sabtu. Namun, kami telah menjalani start yang bagus," imbuh dia. 

Sumber: Speedweed

 

 

Video Populer

Foto Populer