Bola.com, Jakarta - Brad Binder menanti sanksi berat pada balapan MotoGP berikutnya setelah membuat Jack Miller terjatuh di lap pembukaan MotoGP Teruel.
Pembalap Afrika Selatan itu memulai start ke-15, di samping Miller, dan melakukan kontak dengan roda belakang pembalap Ducati tersebut saat balapan MotoGP Teruel baru memasuki tikungan kedua lap pertama.
Baca Juga
Deretan Pemain Anyar di Timnas Indonesia yang Bisa Bawa Perbedaan Vs Jepang dan Arab Saudi: Bikin Kedalaman Skuad Garuda Bertambah
Pertempuran Antarlini Persija vs Madura United di BRI Liga 1: Manfaatkan Kelelahan Laskar Sape Kerrab
5 Fakta Menarik Ivar Jenner: Gelandang Andalan Timnas Indonesia, Mengalir Darah Wong Jember
Advertisement
Keduanya tersungkur, namun tidak ada yang cedera. Baik Miller dan Binder tidak bisa melanjutkan balapan.
Petugas melihat bahwa Binder, pembalap Red Bull KTM Factory Racing) telah "menyingkirkan dengan cara yang tidak bertanggung jawab yang menyebabkan kecelakaan".
Karena itu, Brad Binder akan dikenai sanksi pada balapan MotoGP berikutnya yang berlangsung di Sirkuit Valencia Ricardo Tormo pada 8 November.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Akui Kesalahan
Brad Binder tak mau menyangkal apapun. Ia mengaku bersalah akan kecelakaan tersebut dan meminta maaf kepada tim Pramac Ducati yang dirugikan.
"Saya melewati tikungan pertama dan saat itu tipis sekali jarak antarpembalap. Lalu saya bersiap memacu motor dengan kecepatan tinggi," kata Brad Binder dilansir dari Speedcafe.
"Saya sama sekali tidak sengaja. Semua pembalap pasti tancap gas usai tikungan pertama. Jadi, ini adalah kesalahan besar saya lagi."
"Saya meminta maaf kepada Jack Miller dan seluruh staf Pramac Ducati. Kalau saya bisa memutar waktu, pasti saya tidak akan melakukan hal seperti itu. Kejadian tadi tidak saya lakukan dengan sengaja," ujarnya.
Sumber: Speed Cafe
Advertisement