Bola.com, Jakarta - Pemilik sekaligus Manajer Tim Gresini Racing, Fausto Gresini, meninggal dunia pada Selasa (23/3/2021) malam WIB. Gresini tutup usia setelah dua bulan berjuang melawan COVID-19.
Mantan juara dunia GP125 pada 1985 dan 1987 itu pertama kali terpapar virus corona pada Desember tahun lalu. Kondisi Fausto Gresini beberapa kali mengalami naik turun.
Advertisement
Meski begitu, Gresini sempat sadar dan dinyatakan negatif COVID-19 pada dua pekan lalu. Sayangnya, kondisi kesehatan Fausto Gresini kembali menurun dan sempat memasuki masa kritis.
Dengan kondisi yang semakin memburuk, sejumlah media Italia mengabarkan jika Gresini meninggal dunia. Namun, kabar tersebut langsung dibantah oleh Tim Gresini Racing pada Senin (22/2/2021).
Kini, Fausto Gresini telah meninggal dunia. Mantan pembalap berusia 60 tahun tersebut wafat pada usia 60 tahun.
"Ini adalah kabar yang tak pernah kami ingin umumkan, namun sayangnya kami terpaksa membagikannya kepada Anda semua. Setelah dua bulan bertarung melawan Covid-19, Fausto Gresini telah meninggal dunia, beberapa hari setelah berulang tahun ke-60. #CiaoFausto," tulis pernyataan resmi Tim Gresini Racing lewat Twitter.
Ucapan duka pun mengalir deras untuk Fausto Gresini, mulai dari tim hingga legenda MotoGP. Berikut ini adalah ucapan dukanya.
Sumber: Twitter
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Suzuki Racing Team
Advertisement
Ducati Corse
Repsol Honda
Advertisement
Monster Energy Yamaha
Marc Marquez
Advertisement