Sukses


Ada Rasa Penyesalan dari Johann Zarco Meski Finis Kedua Balapan MotoGP Prancis

Bola.com, Jakarta - Jangan remehkan sosok pembalap tim satelit Pramac Ducati, Johann Zarco. Sampai MotoGP 2021 merampungkan lima seri, ia jadi rider dengan jumlah podium terbanyak: tiga kali bersama Fabio Quartararo dan Pecco Bagnaia. 

Terbaru pada balapan kandangnya di Sirkuit Le Mans, Prancis hari Minggu (16/05/2021), Johann Zarco sukses finis kedua. Alhasil tiga podium yang ia raih sejauh ini semua didapat dengan finis kedua.

Balapan MotoGP Prancis sendiri berlangsung pada kondisi sulit. Dimulai memakai ban kotak lantaran trek kering, semua pembalap dipaksa mengganti motor dengan kompon ban basah atau dikenal flag to flag race.

Johann Zarco pun merasa ada sedikit penyesalan meski bisa finis kedua MotoGP Prancis. Adalah fakta ia merasa terlambat satu lap ketika harus mengganti motor yang memakai ban kompon basah.

"Balapannya berjalan fantastis, tapi kami harus bertukar motor satu putaran lebih awal. Maka seharusnya saya bisa menang," kata Johann Zarco percaya diri.

"Jack (Miller pemenang balapan) memiliki ban lunak di bagian belakang, saya menggunakan medium. Itu sebabnya dia bisa mengemudi lebih cepat dariku pada awalnya (momen ganti motor)."

"Pada akhirnya kembali ke podium, itu perasaan luar biasa. Meski saya merasa seharusnya bisa menang," lanjutnya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Klasemen MotoGP

Sementara itu, pembalap Yamaha, Fabio Quartararo, berhasil mengkudeta puncak klasemen sementara MotoGP 2021. Hal itu terjadi setelah Quartararo meraih podium ketiga pada MotoGP Prancis yang digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (16/5/2021) malam WIB.

Fabio Quartararo menghuni puncak klasemen sementara MotoGP 2021 dengan raihan 80 poin. Adapun Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) harus turun ke posisi kedua dengan raihan 79 poin.

Pada balapan MotoGP Prancis, Bagnaia finis di peringkat keempat. Sementara itu, perubahan posisi di tabel klasemen juga terjadi pada Maverick Vinales yang turun ke posisi lima.

Posisi Vinales digeser Johann Zarco yang finis kedua pada MotoGP Prancis dan kini mengemas 68 poin. Adapun Jack Miller yang menjadi kampiun MotoGP Prancis kini mengoleksi 68 poin.

Sementara itu, Valentino Rossi berhasil memperbaiki peringkat setelah finis di posisi ke-11. Rossi kini menghuni peringkat 19 dengan raihan sembilan poin.

Adapun pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, harus turun ke posisi 17 klasemen sementara dengan raihan 16 poin. Situasi itu dialami Marquez setelah tak mampu finis pada balapan MotoGP Prancis.

 

Sumber: Speedweek 

Video Populer

Foto Populer