Bola.com, Jakarta - MotoGP Jerman 2021 di Sirkuit Sachsenring sudah menuntaskan sesi kualifikasi yang berlangsung hari Sabtu (19/06/2021) malam WIB.
Hasilnya dua pembalap Prancis sukses finis 1-2. Posisi pole position diraih oleh pembalap Pramac Racing, Johann Zarco.
Baca Juga
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Maarten Paes Bawa Level Berbeda di Bawah Mistar Timnas Indonesia: Perlu Pesaing yang Lebih Kuat?
Advertisement
Dia membukukan lap fantastis 1 menit 20,236 detik. Dia unggul hanya 0,011 detik dari pembalap yang menempati posisi kedua, Fabio Quartararo.
Hasil kualifikasi MotoGP Jerman tentu mengindikasikan jalannya balapan hari Minggu (20/06/2021) ini bakal berlangsung ketat.
Paling menarik adalah apakah Marc Marquez bisa kembali melanjutkan tren kemenangan pada balapan MotoGP Jerman 2021.
Marc Marquez merupakan pemenang MotoGP Jerman pada tujuh edisi terakhir. Dia bahkan sembilan kali berturut-turut menang jika suksesnya di kelas Moto2 musim 2011-2012 masuk hitungan.
Masalahnya balapan MotoGP Jerman 2021 tidak akan mudah buatnya. Karena selain fisiknya belum prima, ia hanya memulai balapan dari posisi lima.
Kabar baik buat Anda, jalannya balapan MotoGP Jerman 2021 bisa Anda saksikan secara live streaming di Vidio. Yuk scroll ke bawah untuk mendapatkan link live streaming.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal MotoGP Jerman 2021
- 16.00 WIB Race Moto3
- 17.20 WIB Race Moto2
- 19.00 WIB Race MotoGP
Rangkaian balapan MotoGP Jerman bisa Anda saksikan secara live streaming di Vidio. Klik di sini untuk mendapatkan link live streaming.
Â
Advertisement