Sukses


Jadwal Rangkaian Balapan MotoGP Austria, 13-15 Agustus 2021

Bola.com, Jakarta - Kembali di Sirkuit Red Bull Ring, para pembalap akan kembali balapan dalam tajuk MotoGP Austria, 13-15 Agustus 2021. MotoGP Austria bakal berstatus seri ke-11 musim 2021. 

Artinya pembalap back to back balapan di Sirkuit Red Bull Ring. Dan jika melihat fenomena balapan back to back pada musim lalu, biasanya pembalap yang kompetitif di seri sebelumnya, kali ini akan kembali jadi favorit. 

Alhasil nama pemenang balapan MotoGP Styria, Jorge Martin layak berstatus unggulan pertama. Apalagi ia menang dengan status pole position.

Plus dibandingkan nama-nama seperti Fabio Quartararo atau Joan Mir, Jorge Martin bakal tampil tanpa tekanan. Karena ia hanya seorang rookie dan sampai saat ini belum digadang masuk persaingan menjadi juara dunia MotoGP 2021. 

Meskipun begitu, pembalap Ducati lainnya juga patut diwaspadai pada MotoGP Austria. Nama-nama seperti Jack Miller atau Pecci Bagnaia bakal sangat diuntungkan dengan karakteristik sirkuit cepat milik Red Bull Ring. 

Yuk scroll ke bawah untuk melihat jadwal lengkap balapan MotoGP Austria 2021.  

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jadwal Balapan

Jadwal MotoGP Austria

Jumat, 13 Agustus 2021

  • 14.55-15.40 WIB - Latihan bebas 1
  • 19.10-19.55 WIB - Latihan bebas 2

Sabtu, 14 Agustus 2021

  • 14.55-15.40 WIB - Latihan bebas 3
  • 18.30-19.00 WIB - Latihan bebas 4
  • 19.10-19.50 WIB - Kualifikasi

Minggu, 15 Agustus 2021

  • 14.40-15.00 - Warm Up
  • 19.00 WIB - Balapan

Sumber: MotoGP

Video Populer

Foto Populer