Bola.com, Jakarta - Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengabarkan proses pengaspalan trek Sirkuit Mandalika yang dipersiapkan menggelar MotoGP Indonesia 2022 sudah 100 persen rampung. Bukan cuma selesai, aspal Sirkuit Mandalika memiliki kualitas terbaik di dunia.
Jenis aspal yang digunakan bahkan baru dipakai tiga trek di dunia yaitu Silverstone (Inggris), Yas Marina (Abu Dhabi), dan Phillip Island (Australia).
Baca Juga
Bertarung Impresif di Mandalika, Rider Astra Honda Racing Team Masih Aman di 3 Besar Klasemen IATC 2024
Marc Marquez Gagal Finis Lagi di MotoGP Indonesia karena Motor Menyala Api-Api, Kapan Akurnya Sama Mandalika?
Indonesia Banget! David Alonso Menikmati Kesegaran Kelapa Muda di Podium Moto3 Mandalika 2024
Advertisement
Happy Harinto selaku Chief Strategic and Communication MGPA menceritakan beberapa waktu lalu Sirkuit Mandalika menjalani proses Virtual Inspection Track yang di antaranya diikuti Dorna selaku penyelenggara MotoGP.
Dia mengungkapkan Dorna memberikan pujian dengan menyebut Sirkuit Mandalika sebagai Circuit Super Safe atau sirkuit dengan level keselamatan tinggi.
"Dalam Virtual Inspection Track beberapa hari lalu dengan DORNA Sport, mereka menyebutkan bahwa Sirkuit Mandalika sebagai Circuit Super Safe (sirkuit dengan level keselamatan tinggi) yang mana ini akan menjadi standarisasi acuan sirkuit lain di dunia," kata Happy saat diwawancara Bola.com.
"Jadi kesimpulannya sirkuit ini adalah sirkuit yang memiliki teknologi terdepan dibanding dengan sirkuit- sirkuit Grade A International lainnya," tambahnya.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Teknologi Terdepan
Sirkuit Mandalika memang dibangun dengan menggunakan beberapa teknologi terkini. Salah satunya aspal yang memakai SMA (Stone Mastic Asphalt). Tercatat hanya ada empat trek di dunia ini termasuk Sirkuit Mandalika, di mana aspal sudah menggunakan SMA. Â
SMA adalah campuran aspal yang digunakan untuk melapisi permukaan atas aspal. Tujuannya memperkuat struktur lapisan permukaan dengan prinsip kerja stone by stone. Sehingga volume aspal yang dipergunakan pun menjadi kecil.
Selain teknologi material aspal SMA saat eksekusi penghamparannya pun mengunakan teknologi alat 3-4 finisher yang terhubung dengan satelit, secara terus menerus beroperasi dan tidak boleh putus. Sehingga didapatkan hasil maksimal pada permukaan dan kemiringan tiap- tiap sudut sirkuit.
"Karena produk ini tergolong masih baru dan baru keluar di tahun 2015. Jenis ini dinamakan SMA (Stone Mastic Asphalt) yang memiliki daya penetrasi tinggi atau Penetration Grade (PG) 82," Happy memberikan penjelasan.Â
Advertisement