Sukses


Apakah Benar Pedro Acosta Mirip Marc Marquez? Sosok yang Kenal Betul 2 Pembalap Ini Buka Suara

Red Bull KTM Ajo adalah tim yang membawa Marc Marquez dan Pedro Acosta menjadi juara dunia. Tim ini membuat Marc Marquez menjadi juara dunia kelas 125cc tahun 2010.

Bola.com, Jakarta - Red Bull KTM Ajo adalah tim yang membawa Marc Marquez dan Pedro Acosta menjadi juara dunia. Tim ini membuat Marc Marquez menjadi juara dunia kelas 125cc tahun 2010.

Sementara pada musim 2021, Pedro Acosta berstatus juara dunia Moto3 dengan memperkuat tim Red Bull KTM Ajo.

Aki Ajo pemilik tim Red Bull KTM Ajo menceritakan saat gabung timnya, Marc Marquez dan Pedro Acosta bahkan sama-sama berusia 17 tahun.

"Ketika Marquez bersama kami, dia berusia 17 tahun pada Februari. Pedro berusia 17 tahun pada 25 Mei. Jadi mereka sebanding dalam usia," kata Aki Ajo.

Lantas apakah benar dua pembalap ini memiliki gaya membalap yang identik? Pasalnya Aki Ajo memang mengenal betul dua pembalap ini.

Yuk scroll ke bawah untuk mengetahui jawaban dari Aki Ajo.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Sulit Buat Perbandingan

Menurut Aki Ajo sangat sulit membandingkan gaya balap Marc Marquez dan Pedro Acosta. Yang pasti ketika gabung timnya, ia menyebut dua nama di atas sudah berada di level tinggi.

"Tapi saat menjadi juara dunia (125cc), Marc sudah memulai musim ketiganya bersama kami. Sementara Pedro menjalani musim pertamanya," Aki Ajo menuturkan.

"Namun kini talenta yang naik ke Moto3 sudah mendapat pelatihan lebih baik. Karena kini ada ajang CEV Moto3 dan Red Bull Rookies."

"Seperti yang sudah disebutkan, jika ingin membuat perbandingan rinci antara Marc dan Pedro, sangat sulit," lanjutnya.

Musim 2022, Pedro naik kelas ke Moto2 setelah menjadi juara dunia Moto3 2021. Sementara Marc Marquez berusaha tampil 100 persen fit di MotoGP 2022 karena kini memiliki masalah penglihatan.

Sumber: Speedweek

 

Video Populer

Foto Populer