Sukses


Perkenalan dengan Tim Baru, Andrea Dovizioso Sebut Persaingan MotoGP Telah Berubah Drastis pada Musim 2020

Bola.com, Jakarta - Pada usia tidak lagi muda, Andrea Dovizioso membuka lembaran baru dalam kariernya di ajang MotoGP dengan memperkuat tim satelit WithU RNF Yamaha untuk musim 2022.

Pada Senin (24/01/2022) malam waktu setempat, skuad WithU RNF Yamaha memperkenalkan motor YZR-M1 di Verona, Italia.

Pada kesempatan ini, Andrea Dovizioso menyebut persaingan MotoGP telah berubah signifikan ketimbang saat ia sukses selalu runner-up kurun waktu 2017-2019.

Menurut pembalap asal Italia itu, persaingan MotoGP berubah drastis sejak musim 2020. "Saya pikir sudah di MotoGP 2020 terjadi perubahan signifikan. Dan kemudian berlanjut ke 2021," ujarnya.

"Di MotoGP selalu ada perubahan karena ada perkembangan besar, baik dari sisi pembalap, motor, semuanya. Semua tahun seperti itu. Jadi saya tidak terkejut."

"Tapi perubahan sangat besar terjadi tahun 2020. MotoGP 2020 jadi musim aneh untuk berbagai alasan. Seperti kejuaraan yang diganggu COVID-19," lanjutnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Efek Ban

Andrea Dovizioso turut menganalisis perubahan besar pada persaingan MotoGP sejak tahun 2020 kemungkinan besar karena perubahan casing ban belakang.

"Casing baru ban belakang tiba tahun 2020 yang mengubah cara Anda, khususnya saat mengerem. Khususnya untuk motor Yamaha, Anda harus menyeimbangkan dua motor dengan cara berbeda," kata Dovizioso.

Andrea Dovizioso mengakui dirinya harus adaptasi lebih baik dengan motor Yamaha YZR-M1 pada MotoGP 2022.

Sumber: Crash

Video Populer

Foto Populer