Sukses


Eks Pembalap MotoGP Sebut Kondisi Mario Suryo Aji Belum Ideal Menuju Moto3 2022

Bola.com, Jakarta - Satu-satunya pembalap Indonesia di kelas Moto3 2022, Mario Suryo Aji baru saja menuntaskan ranngkaian tes pramusim di Sirkuit Portimao, Portugal.

Usai menjalani tes ini, Mario Suryo Aji yang tampil untuk Honda Team Asia mengaku ada peningkatan dari sudut pandang caranya mengendarai motor ketimbang tes sebelumnya di Jerez, Spanyol.

Menurutnya bersama tim, dirinya mencoba banyak hal berbeda pada motor. Namun ia mengakui catatan waktu yang ia dapat belum sesuai ekspektasi.

"Tapi kami terus bekerja untuk perasaan saya terhadap motor dan juga setelan motor. Saat ini saya belum fokus membukukan lap tercepat," turut Mario Suryo Aji.

Kini Mario Suryo Aji mengaku sudah siap menatap balapan seri perdana Moto3 2022 yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, bulan Maret.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Belum Ideal

Manajer Honda Team Asia, Hiroshi Aoyama punya penilaian tersendiri untuk rekam jejak Mario Suryo Aji. Menurutnya kondisi fisik pembalap binaan Astra Honda Racing Team itu memang belum ideal menuju Moto3 2022.

Hiroshi Aoyama yang sempat lama mentas di ajang MotoGP menyebut hal di atas sangat wajar terjadi karena Mario Suryo Aji baru saja mengalami cedera.

"Mario mengalami cedera parah pada akhir musim lalu, dan dia menghabiskan seluruh musim dingin untuk pemulihan. Dia masih dalam proses pemulihan, yang mempengaruhi kondisi fisiknya, jauh dari ideal," kata Hiroshi Aoyama.

"Tapi setiap kali turun ke trek semua berjalan lebih baik dan semakin baik. Dia mulai percaya diri di atas motor dan terus menambah kecepatan," lanjutnya.

Adapun pada seri pertama Moto3 2022 di Sirkuit Losail, Honda Team Asia hanya akan menurunkan Mario Suryo Aji. Penyebabnya cedera yang dialami Taiyo Furusato.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer