Sukses


Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Sudah Rampung dan Tanpa Kendala, MotoGP Indonesia Siap Digelar

Bola.com, Mandalika - Proses pengaspalan ulang lintasan di Sirkuit Mandalika telah rampung pada Rabu (9/3/2022) siang. Pengaspalan ulang berjalan lancar sehingga dipastikan Sirkut Mandalika siap untuk menggelar MotoGP Indonesia pada 20 Maret 2022.

Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association, Priandhi Satria, seperti dilansir dari ANTARA, memastikan tidak ada kendala dalam pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika yang telah dimulai pada Sabtu (5/3/2022) itu.

Priandhi mengatakan lintasan yang baru diaspal akan melalui proses pendinginan selama satu hari, yang artinya akan siap digunakan pada saat MotoGP Indonesia 2022 digelar pada pekan depan.

"Ada waktu yang cukup untuk mendinginkan aspalnya sehingga bisa dilanjutkan dengan pemolesan atau pembersihan lapisan-lapisan minyak di permukaannya," ujar Priandhi, Rabu (9/3/2022).

Pengaspalan ulang lintasan Sirkuit Mandalika dilakukan menyusul adanya keluhan dari pembalap yang melakukan tes pramusim pada 11 hingga 13 Februari 2022. Keluhan diungkapkan oleh para pembalap karena adanya debu, pasir, dan kerikil di lintasan.

Setelah itu, FIM, Dorna, dan ITDC mengidentifikasi dua area yang perlu diperbaiki, yaitu kebersihan permukaan trek dan banyaknya agregat, seperti pasir, debu, dan kerikil yang berada di lintasan dan merekomendasikan pengaspalan ulang di sejumlah bagian lintasan, atau sekitar 17,5 persen dari total lintasan yang akan digunakan untuk menggelar balapan MotoGP Indonesia 2022 itu.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Apresiasi

Simon Gardini, General Manager RMI, selaku kontraktor utama pembangunan Sirkuit Mandalika, mengapresiasi Pemerintah Indonesia, ITDC selaku pemilik sirkuit, dan MGPA selaku promotor MotoGP Indonesia, serta semua pihak yang terlibat dalam upaya pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika demi gelaran MotoGP yang untuk kali pertama dalam 25 tahun terakhir bakal digelar di Tanah Air.

Gardini juga mengungkapkan apa saja yang membuat Sirkuit Mandalika perlu diaspal ulang jelang pergelaran MotoGP Indonesia itu.

"Baru terlihat setelah dibebani performa motor MotoGP di kondisi kering, dan tampak jelas pada hari pertama bahwa debu bukanlah masalahnya. Pada awalnya kami mengira itu karena debu, tapi kekuatan motor dan jenis sirkuit yang memiliki bagian cepat dan menantang ini, menyulitkan agregat yang kurang baik itu," ujar Gardini.

"Seperti yang Anda ketahui, hal tersebut menjentikkan batuan dan menyebarkan lebih banyak debu ke luar lintasan balap," lanjutnya.

 

3 dari 3 halaman

Kargo MotoGP Mulai Datang

 

Sementara itu, kargo logistik untuk ajang balap MotoGP telah tiba secara bertahap sampai Jumat nanti melalui lima penerbangan dari Doha, Qatar. Khusus Rabu (9/3/2022), ada tiga kali kedatangan kargo di Bandara Internasional Lombok.

Setelah tiba di bandara, logistik langsung dibawa menuju Sirkuit Mandalika. Pengangkutan kargo mendapatkan pengawalan ketat dari aparat kepolisian.

Sirkuit Mandalika bakal menggelar balapan seri kedua MotoGP 2022 yang dimulai rangkaiannya digelar pada 18 hingga 20 Maret mendatang.

Sumber: ANTARA

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer