Sukses


Jadwal Rangkaian Balapan MotoGP Argentina, Akhir Pekan Ini: Sudah Dipastikan Tanpa Marc Marquez

Bola.com, Jakarta - Fans Kejuaraan Dunia Balap Motor dipastikan tidak bisa melihat sosok Marc Marquez pada balapan seri ketiga musim 2022, MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, akhir pekan ini. 

Marc Marquez harus menjalani proses pemulihan penglihatan ganda atau diplopia yang ia dapat ketika kecelakaan pada warm up MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika, Lombok, 20 Maret lalu. 

Tentunya dengan Marc Marquez absen di MotoGP Argentina, maka berkurang jumlah pembalap yang punya kans naik podium balapan akhir pekan nanti. 

Namun yang perlu diingat, tanpa Marc Marquez, bukan berarti mengurangi keseruan balapan MotoGP Argentina. Karena jika melihat dua seri awal MotoGP 2022, peta persaingan masih sangat terbuka. 

Bahkan pemenang dua balapan di MotoGP Qatar dan Mandalika selalu berbeda. Dimulai Enea Bastianini di Qatar disusul Miguel Oliveira pada MotoGP Mandalika. 

Jadi jangan lewatkan balapan akhir pekan ini. Yuk scroll ke bawah untuk melihat jadwal balapan di MotoGP Argentina. Siap-siap bergadang ya guys. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jadwal MotoGP Argentina

Jumat, 1 April 2022

  • 19:00 - 19:40 WIB: FP1 Moto3
  • 19:55 - 20:35 WIB: FP1 Moto2
  • 20:50 - 21:35 WIB: FP1 MotoGP
  • 23:15 - 23:55 WIB: FP2 Moto3

Sabtu, 2 April 2022

  • 00:10 - 00:50 WIB: FP2 Moto2
  • 01:05 - 01:50 WIB: FP2 MotoGP
  • 19:00 - 19:40 WIB: FP3 Moto3
  • 19:55 - 20:35 WIB: FP3 Moto2
  • 20:50 - 21:35 WIB: FP3 MotoGP
  • 22:35 - 22:50 WIB: Q1 Moto3
  • 23:00 - 23:15 WIB: Q2 Moto3
  • 23:30 - 23:45 WIB: Q1 Moto2
  • 23:55 - 00:10 WIB: Q2 Moto2

Minggu, 3 April 2022

  • 00:25 - 00:55 WIB: FP4 MotoGP
  • 01:05 - 01:20 WIB: Q1 MotoGP
  • 01:30 - 01:45 WIB: Q2 MotoGP
  • 20:00 - 20:10 WIB: WUP Moto3
  • 20:20 - 20:30 WIB: WUP Moto2
  • 20:40 - 21:00 WIB: WUP MotoGP
  • 22:00 WIB: Race Moto3 (21 lap)
  • 23:20 WIB: Race Moto2 (23 lap)

Senin, 4 April 2022

  • 01:00 WIB: Race MotoGP (25 lap) 
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer