Sukses


Punya Alex Rins, LCR Honda Pasang Target Bisa Lebih Banyak Naik Podium di MotoGP 2023

Bola.com, Jakarta - Alex Rins dipastikan gabung tim satelit LCR Honda pada MotoGP 2023. Dia akan menggantikan sosok Alex Marquez yang cabut ke Gresini Ducati.

Alex Rins tentu bukan pembalap kacangan. Bersama Suzuki, ia sudah mengemas tiga kemenangan.

Fakta di atas membuat LCR Honda optimistis menatap MotoGP 2023. Sang pemilik, Lucio Cecchinello bahkan berani menargetkan timnya bisa meraih lebih banyak podium musim depan.

Lucio Cecchinello turut mengatakan kesepakatan mendatangkan Alex Rins bisa terjadi karena keterlibatan tiga pihak sekaligus yaitu Honda, LCR dan sponsor, Castrol.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Komentar Lucio Cecchinello

"Saya senang mengumumkan bahwa Alex Rins akan menjadi pembalap LCR Honda CASTROL pada tahun 2023. Kami baru saja selesai menandatangani kontrak antara ketiga pihak, jadi kami akhirnya dapat mengumumkannya," tulis keterangan tim LCR Honda.

"Rins adalah pembalap berpengalaman, sosok cepat, dan telah membuktikan bisa finis podium."

"Kekayaan pengalaman ini, ditambah dengan kemampuan Rins untuk memberikan saran yang tepat kepada teknisi, pasti akan membantu kami meningkatkan paket motor kami, yang bertujuan untuk memperebutkan lebih banyak podium," lanjutnya.

3 dari 5 halaman

Alex Rins Harus Cari Tim Baru Lantaran Suzuki Out dari MotoGP

Alex Rins memang terpaksa mencari tim baru usai pengumuman mengejutkan Suzuki yang memutuskan keluar dari ajang MotoGP pengujung musim 2022.

Alex Rins sendiri sempat dikaitkan bakal gabung Gresini Ducati dan RNF Aprilia untuk MotoGP 2023. Namun LCR Honda jadi tim yang pada akhirnya mendapatkan tanda tangan Alex Rins.

Menariknya rekan setim Alex Rins di Suzuki, Joan Mir juga dikaitkan bakal gabung tim Honda. Mir disebut kandidat terkuat rekan setim Marc Marquez di tim Repsol Honda.

4 dari 5 halaman

Senang

Melalui keterangan resmi, Alex Rins mengaku sangat senang bisa teken kontrak berdurasi dua musim bersama LCR Honda mula MotoGP 2023.

"Saya sangat senang bisa bergabung dengan Tim LCR Honda," kata pembalap yang sudah merasakan tiga kemenangan di MotoGP ini.

"Mengubah tim dan motor adalah sebuah tantangan di MotoGP. Tapi saya siap untuk memberikan 100 persen kemampuan saya dan mempraktikkan semua yang telah saya pelajari selama bertahun-tahun di kelas MotoGP," lanjut Alex Rins.

5 dari 5 halaman

Kepercayaan Honda dan Lucio

Alex Rins turut membeberkan alasannya memilih pinangan LCR Honda. Menurutnya ia terkesan dengan kepercayaan Lucio dan Honda terhadap dirinya.

"Kepercayaan Lucio dan Honda sangat penting bagi saya dalam memutuskan untuk mengambil tantangan bersama merek motor ini," ujar Alex Rins.

"Saya ingin berterima kasih kepada mereka atas kesempatan ini," lanjutnya.

Sumber: Crash.net

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer