Bola.com, Jakarta - Rangkaian balapan MotoGP Thailand di Sirkuit Buriram bakal berlanjut hari ini Sabtu tanggal 1 Oktober 2022.
Para pembalap akan menjalani latihan bebas 3 (FP3), FP4 dan berlanjut sesi kualifikasi MotoGP Thailand.
Baca Juga
Kekuatan Duet Pecco Bagnaia dan Marc Marquez di Ducati Hanya Bisa Disamakan Duo Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi
Rookie asal Thailand Ini Ceritakan Sensasi Kali Pertama Coba Motor MotoGP: Seperti Serangan Jantung
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2025: Banyak Perubahan! Marc Marquez ke Ducati Paling Mengejutkan
Advertisement
Adapun sepanjang hari Jumat (30/09/2022), para pembalap sudah menuntaskan dua latihan bebas yaitu FP1 dan FP2.
Pada FP1, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez sukses jadi tercepat. Pemenang MotoGP Thailand 2018-2019 itu finis pertama dengan selisih 0,032 detik dari posisi kedua, Fabio Quartararo.
Namun pada FP2, pembalap Ducati kembali menunjukkan dominasi. Posisi 1-4 semua dilahap pengendara Ducati Desmosedici.
Urutan pertama diisi Johann Zarco dengan catatan waktu 1 menit 30,281 detik. Dia unggul 0,018 detik dari posisi kedua klasemen, Pecco Bagnaia.
Urutan ketiga dan keempat berturut-turut diisi Jorge Martin dan Luca Marini. Yuk scroll ke bawah untuk mendapatkan jadwal balapan MotoGP Thailand.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sabtu, 1 Oktober 2022
- 09:00 - 09:40 WIB: FP3 Moto3
- 09:55 - 10:35 WIB: FP3 Moto2
- 10:50 - 11:35 WIB: FP3 MotoGP
- 12:35 - 12:50 WIB: Q1 Moto3
- 13:00 - 13:15 WIB: Q2 Moto3
- 13:30 - 13:45 WIB: Q1 Moto2
- 13:55 - 14:10 WIB: Q2 Moto2
- 14:25 - 14:55 WIB: FP4 MotoGP
- 15:05 - 15:20 WIB: Q1 MotoGP
- 15:30 - 15:45 WIB: Q2 MotoGP
Advertisement