Sukses


Hasil MotoGP Thailand: Drama Hujan! Miguel Oliveira Ulang Prestasi di Mandalika, Selisih Pecco Bagnaia dan Fabio Quartararo Tinggal 2 Poin

Bola.com, Jakarta - Jalannya balapan MotoGP Thailand di Sirkuit Buriram hari Minggu (02/10/2022) penuh drama. Penyebabnya lantaran hujan deras di trek.

Hujan membuat start balapan MotoGP Thailand ditunda. Semua pembalap pun menggunakan ban basah pada balapan ini.

Drama langsung terjadi selepas start. Pimpinan klasemen, Fabio Quartararo secara mengejutkan merosot drastis ke luar zona poin atau 15 besar.

Padahal Fabio Quartararo dikenal sebagai pembalap yang hebat di trek basah. Pada akhirnya pembalap Yamaha itu finis posisi 17 atau tidak mendapat poin.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Fabio Quartararo dan Pecco Bagnaia Tinggal 2 Poin

Kegagalan Fabio Quartararo mendapat poin pada balapan MotoGP Thailand dimanfaatkan betul oleh Pecco Bagnaia.

Pecco Bagnaia mengamankan posisi ketiga sehingga menuju balapan berikutnya di MotoGP Australia, ia hanya tertinggal dua poin dari Fabio Quartararo.

Hal ini mengindikasikan persaingan menuju titel juara dunia MotoGP 2022 semakin ramai.

3 dari 4 halaman

Miguel Oliveira Ulangi Mandalika

Pemenang balapan MotoGP Thailand akhirnya diraih pembalap KTM, Miguel Oliveira. Pembalap Portugal ini menahbiskan dirinya sebagai The Rain Master.

Karena pada situasi balapan serupa di MotoGP Mandalika awal tahun ini, Miguel Oliveira juga berhasil meraih kemenangan.

Miguel Oliveira memenangkan balapan dengan gap 0,730 detik dari pembalap Ducati, Jack Miller.

Rekam jejak fantastis turut diperlihatkan Marc Marquez. Pemenang balapan MotoGP Thailand 2018 dan 2019 ini finis posisi lima.

4 dari 4 halaman

Hasil Balapan MotoGP Thailand 2022

  • 1 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
  • 2 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
  • 3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
  • 4 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
  • 5 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
  • 6 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
  • 7 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
  • 8 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
  • 9 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
  • 10 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
  • 11 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
  • 12 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
  • 13 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
  • 14 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
  • 15 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
  • 16 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
  • 17 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
  • 18 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
  • 19 Cal Crutchlow GBR WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
  • 20 Danilo Petrucci ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
  • 21 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
  • 22 Tetsuta Nagashima JPN LCR Honda (RC213V)
  • 23 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
  • 24 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer