Sukses


5 Fakta Menarik Daftar Pembalap MotoGP 2023: Cuma Ada Satu Rookie!

Bola.com, Jakarta - Daftar pembalap MotoGP 2023 telah terisi penuh sejak seri MotoGP Aragon di Sirkuit Motorland Aragon, 18 September yang lalu.

Beberapa perpindahan pembalap menarik berlangsung menuju MotoGP 2023, salah satunya karena mundurnya Suzuki pengujung musim ini.

Ya duo Suzuki, Alex Rins dan Joan Mir dipaksa mencari tim baru. Keduanya sama-sama menggeber motor Honda RC213V musim depan.

Alex Rins memperkuat tim satelit LCR Honda. Sementara Joan Mir jadi rekan setim Marc Marquez di Repsol Honda.

Bola.com coba mengumpulkan lima catatan menarik terkait komposisi pembalap MotoGP 2023.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Catatan Menarik 1-3

1. Dengan mundurnya Suzuki, maka jumlah pembalap yang mentas di ajang MotoGP 2023 berkurang dari 24 rider menjadi 22.

2. Tercatat cuma dua pembalap yang mentas di MotoGP 2022 tapi tidak mendapat tempat di musim depan. Keduanya adalah Darryn Binder dan Remy Gardner.

3. Tim RNF yang berbasis di Malaysia bakal berubah status dari tim satelit Yamaha ke Aprilia mulai MotoGP 2023. Tim RNF bakal diperkuat Miguel Oliveira dan Raul Fernandez.

3 dari 4 halaman

Catatan Menarik 4-5

4. Hanya ada satu pembalap rookie yang mentas di MotoGP 2023. Sosoknya yaitu Augusto Fernandez yang memperkuat Tech 3 GASGAS.

5. Meski Suzuki mundur dipastikan MotoGP 2023 tetap diikuti enam konstruktor. Enam pabrikan yang bakal ikut serta adalah Ducati, Honda, KTM, Aprilia, GASGAS, dan Yamaha.

4 dari 4 halaman

Daftar Pembalap MotoGP 2023

Pabrikan

  • Red Bull KTM (Brad Binder, Jack Miller)
  • Ducati Lenovo (Pecco Bagnaia, Enea Bastianini)
  • Monster Yamaha (Fabio Quartararo, Franco Morbidelli)
  • Aprilia Racing (Aleix Espargaró, Maverick Viñales)
  • Repsol Honda (Marc Márquez, Joan Mir)

Satelit

  • Tech3-GASGAS (Pol Espargaró, Augusto Fernández)
  • Prima Pramac Ducati (Johann Zarco, Jorge Martin)
  • WithU-Aprilia (Miguel Oliveira, Raúl Fernández)
  • Mooney VR46 Ducati (Luca Marini, Marco Bezzecchi)
  • Gresini Racing Ducati (Alex Márquez, Fabio Di Giannantonio)
  • LCR Honda (Alex Rins, Takaaki Nakagami)
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer