Bola.com, Mandalika - Ducati berhasil menyapu bersih gelar juara dunia pada balap motor level atas, MotoGP dan WorldSBK 2022. General Manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, menyebut musim ini adalah yang terbaik untuk pabrikannya.
Ducati memastikan diri meraih gelar juara dunia MotoGP 2022 pada balapan terakhir di Valencia. Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, hanya mampu finis di peringkat kesembilan.
Advertisement
Namun, perolehan tujuh poin itu sudah cukup mengantarkan Bagnaia kelar sebagai juara dunia. Pembalap asal Italia itu kukuh berada di puncak klasemen akhir pembalap dengan nilai 265, unggul 17 poin atas Fabio Quartarao di peringkat kedua.
Tak hanya di MotoGP, keberhasilan Ducati pada tahun ini berlanjut di ajang WorldSBK 2022. Gelar juara dunia itu diraih pembalap Aruba.it Racing – Ducati, Alvaro Bautista.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Akhiri Puasa Gelar Juara Dunia
Pada balapan seri ke-11 di Sirkuit Mandalika, Bautista gagal meraih podium juara. Dari tiga balapan yang dijalani pada 12 dan 13 November 2022, Alvaro Bautista finis di posisi kedua di Race 1 serta Race 2, dan peringkat keempat pada Superpole Race.
Hasil itu membuat posisi Alvaro Bautista di puncak klasemen sementara pembalap WorldSBK tak lagi tergoyahkan. Dia berhasil mendulang 553 poin, unggul 66 angka atas Toprak Razgatlioglu yang menguhuni posisi kedua.
Gelar juara dunia yang diraih Bautista membuat Ducati menyudahi paceklik gelar juara dunia di WorldSBK. Terakhir kali pembalap Ducati yang menjadi juara dunia di WorldSBK adalah Carlos Checa pada 2011.
Advertisement
Musim Terbaik
Gigi Dall'Igna yang merupakan sosok dibalik keberhasilan Ducati merasa bahagia dengan pencapaian pabrikannya pada tahun ini. Baginya, Ducati menjalani musim terbaik karena sukses menggondol titel juara dunia MotoGP dan WorldSBK.
"Musim ini merupakan musim yang luar biasa bagi Ducati. Tentu saja satu di antara yang terbaik, mungkin juga yang terbaik bagi Ducati, karena kami memenangkan kejuaraan dunia di MotoGP dan Superbuke, tentu saja ini tahun yang tidak mudah," kata Dall'Igna.
"Kami juga bukan unggulan untuk meraih gelar juara dunia termasuk juga di superbike yang sangat sulit, tetapi Alvaro melakukan pekerjaan yang luar biasa sejak awal musim ini," sambungnya.
Klasemen akhir pembalap MotoGP:
1. Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP22): 265 poin
2. Fabio Quartararo Monster Yamaha (M1 Factory): 248 poin
3. Enea Bastianini Gresini Ducati (GP21): 219 poin
4. Aleix Espargaro Aprilia Racing (RS-GP): 212 poin
5. Jack Miller Ducati Lenovo (GP22): 189 poin
6. Brad Binder Red Bull KTM (RC16): 188 poin
7. Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR): 173 poin
8. Johann Zarco Pramac Ducati (GP22): 166 poin
9. Jorge Martin Pramac Ducati (GP22): 152 poin
10. Miguel Oliveira Red Bull KTM (RC16): 149 poin
11. Maverick Vinales Aprilia Racing (RS-GP): 122 poin
12. Luca Marini Mooney VR46 Ducati (GP22): 120 poin
13. Marc Marquez Repsol Honda (RC213V): 113 poin
14. Marco Bezzecchi Mooney VR46 Ducati (GP21): 111 poin
15. Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR): 87 poin
16. Pol Espargaro Repsol Honda (RC213V): 56 poin
17. Alex Marquez LCR Honda Castrol (RC213V): 50 poin
18. Takaaki Nakagami LCR Honda Idemitsu (RC213V): 48 poin
19. Franco Morbidelli Monster Yamaha (M1 Factory): 42 poin
20. Fabio di Giannantonio Gresini Ducati (GP21): 24 poin
21. Andrea Dovizioso WithU RNF Yamaha (M1 Factory): 15 poin
22. Raul Fernandez Tech3 KTM (RC16): 14 poin
23. Remy Gardner Tech3 KTM (RC16): 13 poin
24. Darryn Binder WithU RNF Yamaha (M1 A-Spec): 12 poin
25. Cal Crutchlow WithU RNF Yamaha (M1 Factory): 10 poin
26. Stefan Bradl Repsol Honda (RC213V): 2 poin
27. Kazuki Watanabe Suzuki Ecstar (GSX-RR): -
28. Tetsuta Nagashima Team HRC (RC213V) : -
29. Takuya Tsuda Suzuki Ecstar (GSX-RR) : -
30. Michele Pirro Aruba.it Ducati (GP22): -
31. Danilo Petrucci: -.
Advertisement
Klasemen pembalap WorldSBK 2022:
1. Alvaro Bautista Aruba.it Racing – Ducati 553 poin
2. Toprak Razgatlioglu Pata Yamaha with Brixx WorldSBK 487 poin
3. Jonathan Rea Kawasaki Racing Team WorldSBK 450 poin
4. Michael Ruben Rinaldi Aruba.it Racing – Ducati 279
5. Andrea Locatelli Pata Yamaha with Brixx WorldSBK 245
6. Alex Lowes Kawasaki Racing Team WorldSBK 234
7. Axel Bassani Motocorsa Racing 230
8. Scott Reding BMW Motorrad WorldSBK Team 190
9. Iker Lecuona Team HRC 189
10. Xavi Vierge Team HRC 154
11. Garrett Gerloff GYTR GRT Yamaha WorldSBK Team 129
12. Loris Baz Bonovo Action BMW 112
13. Philipp Oettl Team GoEleven 77
14. Lucas Mahias Kawasaki Puccetti Racing 56
15. Michael van der Mark BMW Motorrad WorldSBK Team 42
16. Eugene Laverty Bonovo Action BMW 36
17. Roberto Tamburini Yamaha Motoxracing WorldSBK Team 36
18. Luca Bernardi Barni Spark Racing Team 35
19. Xavi Fores Team GoEleven/Barni Spark Racing Team 29
20. Kohta Nozane GYTR GRT Yamaha WorldSBK Team 15
21. Illia Mykhalchyk BMW Motorrad WorldSBK Team 10
22. Christophe Ponsson Gil Motor Sport–Yamaha 9
23. Hafizh Syahrin MIE Racing Honda Team 7
24. Leon Haslam TPR Team Pedercini Racing 4
25. Tarran Mackanzie McAMS Yamaha 3
26. Peter Hickman FHO Racing/BMW Motorrad WorldSBK Team 2
27. Leandro Mercado MIE Racing Honda Team 2
28. Oliver Konig TPR Team Pedercini Racing 1
29. Jake Gagne Attack Performance Yamaha Racing 1